Bertemu dengan Mahfud MD, AHY Tegaskan Soal KLB Bukan Konflik Internal Partai Demokrat

- 9 Maret 2021, 11:01 WIB
 Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) bertemu dengan Mahfud MD untuk berbincang terkait KLB Partai Demokrat dan sikap Moeldoko.*
Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) bertemu dengan Mahfud MD untuk berbincang terkait KLB Partai Demokrat dan sikap Moeldoko.* /Instagram.com/@agusyudhoyono

PR CIREBON – Di tengah kisruh soal Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) akhirnya bertemu dengan Menko Polhukam, Mahfud MD.

Dalam kesempatan tersebut, AHY menemui Mahfud MD dan menceritakan soal kronologi KLB Partai Demokrat yang terjadi di Deli Serdang, Sumatera Utara.

AHY mengaku diterima baik oleh Mahfud MD selaku perwakilan dari Pemerintah.

Baca Juga: Ramalan Peruntungan Shio Tikus, Kelinci, Kerbau, Macan Hari Ini, 9 Maret 2021: Butuh Perilaku Welas Asih

AHY juga menceritakan secara gambling pada Mahfud MD soal illegal dan inkonstitusionalnya KLB yang mengangkat KSP Moeldoko sebagai Ketua Umum Partai Demokrat.

AHY juga mengaku telah menyerahkan beberapa bukti-bukti hukum yang memperkuat bahwa KLB tersebut illegal.

“Saya berkesempatan menjelaskan secara lengkap kronologi KLB ilegal Deli Serdang. Kenapa ini ilegal dan inkonstitusional, beserta bukti-bukti hukum dan dukungan utuh dari 34 Ketua DPD serta 514 Ketua DPC,” ujarnya dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dari Instagram @agusyudhoyono.

Baca Juga: Kode Redeem FF Terbaru Hari Ini Selasa 9 Maret 2021, Klaim Hadiah Skin Gratis dari Garena

Dalam kesempatan tersebut, AHY juga menegaskan kepada Mahfud MD bahwa kisruh soal KLB ini bukanlah masalah internal Partai Demokrat.

Menurut AHY, Partai Demokrat selama ini telah kompak dan setia pada hasil kongres V PD yang diadakan pada 15 Maret 2020 lalu.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Instagram @agusyudhoyono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x