Kunjungi Kapolri, Menpora Zainudin Amali Bahas Kelanjutan Kompetisi Olahraga di Tengah Pandemi

- 8 Februari 2021, 19:40 WIB
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali.
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali. //Kemenpora

PR CIREBON - Pada Senin, 8 Februari 2021, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali lakukan kunjungan ke Mabes Polri untuk bertemu dengan Kapolri Listyo Sigit Prabowo.

Kunjungan Menpora Zainudin Amali ke Kapolri itu untuk membahas kegiatan kepemudaan dan olahraga di masa pandemi.

Seusai pertemuan itu, Menpora Zainudin Amali bersama dengan Kapolri Listyo Sigit melakukan konferensi pers terkait hasil dari pembahasan kegiatan kepemudaan dan olahraga di masa pandemi tersebut.

Baca Juga: Baby Bump Mulai Terlihat, Audi Marissa Curhat Perihal Kehamilan Pertamanya: Beda Sekali Waktu Trimester 1

“Saya bersama staf Kemenpora berkunjung ke Mabes Polri, yang pertama dalam rangka bersilaturahim dengan Kapolri baru pak Listyo Sigit,” tutur Menpora Zainudin Amali, Senin 8 Februari 2021, dikutip Cirebon.Pikiran-Rakyat.com dari Konferensi Pers Polri.

Kedua, lanjutnya, kita juga menyampaikan atau menginformasikan kepada beliau dan jajaran tentang berbagai hal yang berkaitan dengan tugas dan pokok Kemenpora.

Baik itu kegiatan-kegiatan kepemudaan yang akan dihadapi ke depan dan juga kegiatan-kegiatan olahraga.

“Bagaimanapun, kegiatan-kegiatan itu tetap harus kami komunikasikan dan koordinasikan dengan pihak Polri, karena sekarang ini kita sadari bahwa situasi kita masih dalam posisi mengatasi pandemi Covid-19,” ujarnya.

Baca Juga: Beri Bantuan pada Nenek yang Tinggal di Bekas Kandang Sapi, Ridwan Kamil: Semoga Lebih Sehat dan Layak

Pada berbagai kesempatan, Menpora Zainudin Amali menyampaikan bahwa kesehatan dan keselamatan masyarakat itu yang paling utama.

“Namun demikian, kita juga tidak melupakan berbagai kegiatan masyarakat khususnya di tempat kami, kegiatan kepemudaan dan keolahragaan, maka saya menyampaikan kepada pak Kapolri untuk mencari jalan keluar yang terbaik,” katanya.

Terutama dalam melaksanakan penerapan protokol kesehatan (prokes) yang secara disiplin dan ketat, tetapi kegiatan-kegiatan masyarakat khususnya di bidang pemuda dan olahraga itu tetap berjalan.

“Nah ini yang kami informasikan dan salah satu yang kita sepakati tadi adalah setelah ini kami ada pertemuan lanjutan,” imbuhnya.

Baca Juga: Elektabilitas Capres Gubernur Jateng Tertinggi, Ferdinand Hutahaean Berandai Sosok Ini Jadi Pasangan Ganjar

“Tentunya, kita tahu bahwa masyarakat kita sekarang sedang merindukan kegiatan-kegiatan keolahragaan supaya bisa bergulir kembali, tetapi kita juga harus paham, bahwa situasi saat ini bukan situasi yang mudah,” ucapnya.

Zainudin Amali menegaskan bahwa upaya pemerintah untuk segera mengatasi penyebaran Covid-19 harus didukung.

Sementara itu, Kapolri Listyo Sigit menuturkan bahwa sebagaimana yang disampaikan oleh Menpora, ada beberapa bahan yang mereka diskusikan.

“Utamanya, tentunya bagaimana memikirkan terkait kegiatan-kegiatan yang bersifat kepemudaan dan keolahragaan,” ujar Kapolri.

Baca Juga: Ayu Ting Ting Tampil Ceria dengan Rambut Pendek Baru, Pasca Pernikahannya dengan Adit Jayusman Gagal

“Kita tahu bersama bahwa kita semua sedang berusaha keras untuk menurunkan angka Covid dengan berbagai macam skema yang dilaksanakan, di mana Polri harus lebih terlibat di dalamnya, dimulai dari kegiatan PSBB, PPKM, dan PPKM Mikro,” lanjutnya.

Menurutnya, ini semua dilakukan dalam rangka mencegah atau mengurangi laju pertumbuhan ataupun penularan Covid-19.

“Sehingga, tentunya semua ini harus dilaksanakan dengan penuh kedisiplinan,dengan penegakan aturan yang ketat sehingga semua rencana dan langkah-langkah untuk menekan laju Covid ini betul-betul bisa berhasil,” ungkapnya.

Namun demikian, tambahnya, kami memahami bahwa kegiatan-kegiatan yang bersifat kepemudaan dan olahraga juga tentunya menjadi perhatian karena memang di beberapa negara kegiatan-kegiatan tersebut sudah bisa dilaksanakan.

Baca Juga: Beredar Video Pengakuan Eks Simpatisan FPI Terkait Baiat, Muannas Alaidid: Semua yang Hadir Dapat Ditangkap

“Oleh karena itu, tadi kami berdiskusi dan tentunya kami dari Kepolisian membuka ruang untuk dibicarakan lebih lanjut terkait dengan hal-hal yang perlu disiapkan,” katanya.

Lebih lanjut, Kapolri mengatakan bahwa hal tersebut akan dibicarakan secara detail, lebih intensif sehingga pemerintah betul-betul bisa menjalankan program namun pertumbuhan Covid bisa tetap menurun.

“Sehingga aktivitas termasuk pertumbuhan ekonomi akan cepat pulih. Namun di sisi lain ada kegiatan-kegiatan kepemudaan, kemasyarakatan, dan keolahragaan yang tentunya itu juga harus bisa dilaksanakan,” tuturnya.

“Namun, tentunya dengan memperhatikan bagaimana disiplin terkait dengan prokes ini bisa berjalan, itu yang ke depan akan kita bicarakan,” pungkasnya.***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Twitter @DivHumas_Polri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x