Komjen Pol Listyo Sigit Resmi Jadi Kapolri, Fadli Zon: Semoga Bisa Jadi Pelindung dan Pengayom

- 21 Januari 2021, 08:10 WIB
Fadli Zon percaya Kapolri baru Komjen Listyo Sigit bisa membawa Polri lebih maju dan profesional.
Fadli Zon percaya Kapolri baru Komjen Listyo Sigit bisa membawa Polri lebih maju dan profesional. /Kolase Instagram.com/ @fadlizon, dan PMJnews

PR CIREBON - Komjen Pol Listyo Sigit telah secara resmi menjadi Kapolri baru menggantikan Jenderal Idham Azis yang akan segera memasuki masa pensiun.

Hal itu diputuskan usai Komjen Pol Listyo menjalani uji kepatutan dan kelayakan sebagai calon Kapolri yang dilakukan oleh Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI.

Komisi III DPR RI lantas memutuskan bahwa Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo layak sebagai Kapolri ke-25.

Baca Juga: Dianggap Meresahkan Masyarakat, 2 WNA Asal Amerika Serikat Dideportasi dari Bali

Terpilihnya Listyo Sigit sebagai Kapolri baru mendapat tanggapan dari anggota DPR RI Fraksi Gerindra Fadli Zon.

Melalui unggahan di media sosial Twitter @fadlizon miliknya, sang politisi menyambut baik terpilihnya Komjen Pol Listyo sebagai Kapolri baru.

Ia pu mengaku percaya sang Kapolri yang baru mampu membawa perubahan baik untuk instansi yang dipimpinnya.

Baca Juga: Banjir Menerjang Kota Malang, Kendaraan Nyaris Hanyut Terseret Arus Banjir

“Saya percaya Kapolri baru Komjen Listyo Sigit bisa membawa POLRI lebih maju dan profesional dari sebelumnya, termasuk bisa hadapi jaringan narkoba,” tutur Fadli Zon yang dikutip Cirebon.Pikiran-Rakyat.com dari cuitan Twitter @fadlizon pada Rabu 20 Januari 2021.

Dalam unggahannya itu, Fadli Zon juga memberikan ucapan selamat dan berharap Kapolri baru bisa menjadi pelindung dan pengayom bagi masyarakat Indonesia.

“Selamat, semoga bisa menjadi pelindung dan pengayom rakyat,” ucapnya.

Baca Juga: Geram Tuduhan Pandji Pragiwaksono Soal NU dan Muhammadiyah, Muannas Alaidid: Dzolim Anda

Tanggapan Fadli Zon atas terpilihnya Komjen Pol Listyo Sigit sebagai Kapolri yang baru.*
Tanggapan Fadli Zon atas terpilihnya Komjen Pol Listyo Sigit sebagai Kapolri yang baru.* Twitter.com/fadlizon

Sebelumnya, Presiden RI Joko Widodo memilih Komjen Pol Listyo Sigit sebagai calon tunggal Kapolri ke-25 dengan banyak pertimbangan.

Baca Juga: Sambut Imlek 2021, 5 Shio Ini Diprediksi Peroleh Keberuntungan Keuangan

Di antaranya yakni tentu dengan melihat kapasitas, kapabilitas, loyalitas, integritas serta faktor lainnya.

Hal tersebut disampaikan Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko yang mengatakan Komjen Pol Listyo Sigit memenuhi kriteria Kapolri.

“Tentu ada kriterianya. Kan semua ada kriteria. Kapasitas, kapabilitas, loyalitas, integritas itu bagian dari semua itulah.,” jelas Moeldoko di Kantor Staf Presiden, Rabu, 20 Januari 2021, dilansir Cirebon.Pikiran-Rakyat.com dari PMJ News.

Baca Juga: Soroti Drama Politik di AS, SBY: Era 'Post Truth Politics' Ucapan Presiden Harus Benar dan Jujur

“Jadi semua agregat dari indikator yang dikenali dari awal itu memunculkan sebuah agregat, dan dari agregat itu seseorang akan dipilih,” sambungnya.

Moeldoko juga menegaskan, tak ada motif terselubung terkait penunjukkan Listyo Sigit sebagai calon tunggal Kapolri.

Penunjukan itu didasarkan pada kemampuan yang dimiliki Kabareskrim Polri itu.

Baca Juga: Hoaks Kasdim 0817 Jatim Meninggal Setelah Divaksin, Polda Jatim Sebut Terduga Pelaku Terlacak

“Jangan diartikan macam-macam. Tapi seorang pimpinan puncak itu memiliki tanggung jawab yang luar biasa,” katanya.

Moeldoko menambahkan, kalau dia memiliki tanggung jawab yang luar biasa maka mereka juga harus mempunyai kemampuan yang luar biasa.

Itu berkaitan dengan capability seseorang. Kapasitas dia dalam mengadopsi berbagai persoalan, dan Komjen Pol Listyo Sigit sudah terbukti.

Baca Juga: PMI dan IFRC Turut Beri Pelayanan Kesehatan dan Bantuan untuk Korban Gempa Bumi di Sulawesi Barat

“Berikutnya lagi loyalty. Seorang pemimpin harus punya loyalty kepada negara. Itu pasti. Nggak bisa ditawar itu. Integritas satunya kata dengan perbuatan, itu juga yang selalu dilihat,” pungkas Moeldoko.***

Editor: Asri Sulistyowati

Sumber: Twitter @fadlizon


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x