Dinilai Tak Mampu Damaikan Ketegangan, Fahri Hamzah Ngaku Kecewa dengan Prabowo Subianto

- 24 Desember 2020, 13:56 WIB
Fahri Hamzah (kanan) dan Prabowo Subianto (kiri).
Fahri Hamzah (kanan) dan Prabowo Subianto (kiri). /Instagram.com/@prabowo /@fahrihamzah

PR CIREBON – Masuknya Sandiaga Salahuddin Uno ke dalam Kabinet Presiden Jokowi sebagai Menteri Pariwisata dan ekonomi kreatif (Menparenkaf), menarik perhatian Ketua Umum Partai Gelora, Fahri Hamzah.

Tak hanya soal Sandiaga Uno, Fahri Hamzah juga menyentil Prabowo Subianto sebagai Menteri Pertahanan (Menhan) dalam Kabinet Presiden Jokowi.

Dalam unggahan Instagram @fahrihamzah pada 24 Desember 2020, Fahri Hamzah mengaku kecewa terhadap Prabowo Subianto yang menurutnya tidak mampu mendamaikan ketegangan pemerintah dengan oposisi.

Baca Juga: Tanggapi Sandiaga Uno Masuk Kabinet, Fahri Hamzah Beri Pesan: Jadilah Kekuatan Rekonsiliatif

Kekecewaan pertama saya titipkan kepada pak @Prabowo yang tidak nampak menggunakan celah yang ada untuk mendamaikan keadaan,” tulis Fahri Hamzah, seperti dilansir Cirebon.Pikiran-Rakyat.com dari Instagram @fahrihamzah pada Kamis, 24 Desember 2020.

Fahri Hamzah menilai, masuknya Prabowo kedalam kabinet seharusnya menjadi celah yang dapat digunakan untuk mendamaikan keadaan.

Menurutnya, sebagai pejabat Polkam, seharusnya Prabowo bisa mengajak pemerintah merangkul oposisi bukan memusuhinya.

Baca Juga: Dalam Sepekan, DKI Jakarta Sabet Dua Penghargaan, Anies Baswedan: Alhamdulillah!

Fahri juga menyoroti soal perseteruan antara pemerintah dengan beberapa oposisi yang belakangan ini kasusnya semakin menegangkan.

Halaman:

Editor: Asri Sulistyowati

Sumber: Instagram @fahrihamzah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x