Operasi Patuh Lodaya, Polres Indramayu Pastikan Petugas Penindak Bersertifikasi, Ini Sasarannya

- 10 Juli 2023, 18:55 WIB
Kapolres indramayu akbp m fahri siregar
Kapolres indramayu akbp m fahri siregar /Selamet sc prmn/

 

SABACIREBON - Polres Indramayu secara resmi menggelar Operasi Patuh Lodaya tahun 2023 mulai Senin 10 Juli 2023. Operasi yang serentak ini akan berlangsung selama 14 hari hingga 23 Juli 2023.

Dalam Operasi Patuh Lodaya ini, ada 12 tipe pelanggaran berat yang akan ditindak untuk penegakan hukum.

Dari ke 12 pelanggaran berat tersebut, diantaranya yang tidak menggunakan helm yang tidak sesuai dengan standar. Lalu mengendarai sepeda motor di bawah umur, melaju dengan kecepatan tinggi dan lainnya.

Baca Juga: HPDKI DPC Majalengka, Gelar Kontes Domba dan Kambing, Perebutkan Piala Bupati dan Wakil Bupati Ini Tujuannya

Kapolres Indramayu, AKBP M Fahri Siregar, mengatakan, pihaknya akan mengedepankan tindakan preventif dalam penegakan hukum dengan proses tilang atau penindakan teguran kepada pelanggar lalu lintas di jalan.

"Saya meminta kepada petugas selalu mengupayakan pendekatan secara humanis dan melakukan edukasi kepada masyarakat. Hal tersebut nantinya dapat meningkatkan kedisiplinan warga dalam berlalu lintas dan meminimalisir kejadian kecelakaan," ucap Kapolres.

Menurutnya, penegakan hukum lalu lintas yang akan dilaksanakan pada operasi lodaya tahun 2023 ini, yakni cara hunting dengan mengunakan Etle Mobile,.

Halaman:

Editor: Andik Arsawijaya

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x