Ridwan Kamil Kembali Mengurusi Jawa Barat

- 7 Juni 2022, 15:36 WIB
Ridwan Kamil kembali mengurus Jabar./pikiran-rakyat.com
Ridwan Kamil kembali mengurus Jabar./pikiran-rakyat.com /

 

SABACIREBON-Bisa dirasakan jika duka yang menerpa Gubernur Jabar Ridwal Kamil belum akan hilang dalam waktu dekat.

Dan bisa dirasakan juga, bagaimana jeritan Gubernur dan istrinya serta keluarganya atas musibah yang menimpa Eril atau Emmeril Kahn Mumtadz yang hilang di sungai Aere, Bern, Swiss.

Jika kemudian Kang Emil, panggilan akrab Gubernur,  ingin untuk saling berdekatan dengan keluarganya, maka itu tidak lain refleksi untuk tidak ingin peristiwa itu terulang lagi dan wujud rasa takut yang besar akan peristiwa serupa.

Baca Juga: Aktifitas Normal Lagi..! Semua Berada pada Level 1, Hanya Tinggal 1 Kabupaten Berada pada Level 2 PPKM

Hantu ketakutan itu, tentu tidak bisa lenyap dalam waktu singkat. Bahkan itu bisa sangat lama. Bayang-bayang Eril yang muncul setiap waktu, aktivitas dia, keseharian dia, dan kelucuan dia tentu tidak akan pernah pupus dari keluarga Emil.

Walaupun senyum tipis terpancar di raut wajahnya yang lelah, usai berjuang selama beberapa hari mencari Eril begitu sapaan akrab putra sulungnya.

Sehingga ketika Gubernur muncul di hari pertama kerjanya, tak urung ia menjadi sorotan publik. Ridwan Kamil harus kembali ke Gedung Sate selepas pulang dari Swiss.

Baca Juga: Supergrup K-pop BTS akan Beri Hadiah untuk Penggemar Setianya. Simak ini

Mengutip dari Pikiran Rakyat.Com Gubernur tampak masuk dengan tegap meski raut wajah tak bisa sembunyikan lelah, terlihat tangannya menggenggam erat anak kecil putra bungsunya. Gubernur tidak hadir sendirian.

Halaman:

Editor: Aria Zetra

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x