Lakukan Agenda Rutin Subuh Berjemaah, Ridwan Kamil Kembali Imbau Ulama untuk Berperan dalam Penanggulangan Covid-19

- 10 Maret 2020, 13:45 WIB
GUBERNUR Jawa Barat Ridwan Kamil.*
GUBERNUR Jawa Barat Ridwan Kamil.* /Foto Istimewa PR

Sebagai langkah preventif, Kang Emil meminta masyarakat untuk menjaga pola hidup bersih dan sehat.

Baca Juga: Ciptakan Pelatih Berkualitas dengan Lisensi B, PSSI Gelar Kursus Kepelatihan di Empat Kota

“Perkuat kesehatan kita, tidur cukup, makan makanan yang bergizi dan minum vitamin, terus rajin berolahraga,” ucapnya.

Emil menamnahkan, dalam rangka penanganan COVID-19, Pemerintah Daerah (Pemda) Provinsi Jabar membentuk Pusat Informasi dan Koordinasi COVID-19 Jawa Barat (Pikobar).

Pikobar yang sudah dibentuk itu merupakan perpanjangan tangan pemerintah pusat. Dalam tugasnya, Pikobar akan memberikan informasi pencegahan dan penanganan COVID-19 kepada masyarakat melalui nomor Hotline COVID-19 Dinas Kesehatan Provinsi Jabar: 0811-2093-306 dan Emergency Kesehatan: 119.

Baca Juga: Masih Diselimuti Kebahagiaan usai Tumbangkan Arema FC, Persib Bandung Kena Sentil Kemenpora Terkait Jersey

Adapun penyebaran wabah Covid-19 ini akan berdampak pada sistem ekonomi, sehingga Kang Emil pun menganjurkan Pemda Jabar untuk segera melakukan pembelanjaan di awal tahun. Ini sebagai langkah pencegahan dari hal-hal buruk yang mungkin terjadi di masa mendatang.

“Saya melihat dampak virus corona ini terhadap ekonomi. Nah, salah satu syaratnya agar ekonomi ini tetap terjaga caranya belanja pemerintah daerah harus dipercepat, harus dilakukan belanja di awal tahun jangan di akhir tahun,” katanya.

Baca Juga: Masih Diselimuti Kebahagiaan usai Tumbangkan Arema FC, Persib Bandung Kena Sentil Kemenpora Terkait Jersey

Senada dengan Pemda Jabar, Pemkab dan Pemkot pun dianjurkan untuk melakukan hal serupa. Mulai melakukan pembelanjaan di awal tahun.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Pemprov Jabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x