Tagar KimJongUnDead Ramai di Twitter, Wartawan hingga Akun Berita Palsu Berebut Bikin Meme

- 26 April 2020, 15:28 WIB
TANGKAPAN layar postingan Twitter @mbizfreak
TANGKAPAN layar postingan Twitter @mbizfreak //*Twitter

PIKIRAN RAKYAT - Tagar KimJongUnDead menempati lima teratas di lini masa media sosial Twitter sejak Minggu, 26 April 2020 pagi tadi, pasalnya hampir semua warganet penasaran dengan keberadaan pemimpin Korea Utara itu, terlebih usai TV Hong Kong melansir berita kematiannya.

Dilansir PikiranRakyat-Cirebon.com dari situs New York Post, kabar kematian Kim Jong Un bermula saat media Hongkong mengabarakn siaran langsung terkait hal itu.

Tak hanya media atau televisi Hongkong, beberapa media asing lain juga kedapatan mengangkat rumor ini untuk diberitakan, diantaranya New York Post dan Bussines Times. Padahal rumor tersebut belum dibenarkan pihak otoritas Korea Utara.

Baca Juga: Dampak Perpanjangan PSBB Jakarta, Tujuh Stasiun MRT Resmi Ditutup Sementara

Semua situs media online asing baru mengklaim berita kematian itu, tanpa memastikan langsung terkait kondisi kesehatan Kim pada pihak otoritas Korea Utara.

Sebagian hanya menduga dan sebagiannya lain, mendapat sumber yang valid menurutnya, seperti yang dikatakan wakil direktur televisi Hong Kong yang menyebut, Kim meninggal karena dokter yang menangani operasi Kim tanganya bergetar saat melakukan tindakan pemasangan stent di jantung Kim.

Hal itu disebutkan berdampak pada kondisi kesehatan Kim Jong Un pasca operasi kardiovaskuler Minggu, 12 April 2020 lalu. Kembali berulang berita itu tanpa konfirmasi otoritas Korea Utara.

Baca Juga: Dunia Butuh 2 Tahun untuk Normal Lagi Usai Covid-19, Pejabat Korea Selatan Memperingatkan

Namun ada yang menjadi perhatian warganet hingga menuai ribuan komentar dalam postinganya, saat meme unik diunggah pengguna Twitter @mbizfreak yang membandingkam kecenderungan Korea Utara dalam propagandanya dengan film "Weekend at Bernie's.

Halaman:

Editor: Gugum Rachmat Gumilar

Sumber: Twitter New York Post


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah