Adanya Larangan Bepergian Akibat Covid-19, Pasangan Ini Menikah di Perbatasan

- 4 Oktober 2021, 19:11 WIB
Ilustrasi pernikahan - Seorang pasangan dari New York terpaksa menikah di perbatasan antara AS dan Kanada karena adanya larangan bepergian Covid-19.
Ilustrasi pernikahan - Seorang pasangan dari New York terpaksa menikah di perbatasan antara AS dan Kanada karena adanya larangan bepergian Covid-19. /StockSnap/Pixabay

PR CIREBON – Sepasang kekasih di New York, Amerika Serikat (AS) terpaksa mengadakan pesta pernikahan mereka di perbatasan AS-Kanada.

Hal itu disebabkan nenek dari mempelai wanita tidak bisa datang ke upacara pernikahan karena larangan bepergian Covid-19 antara AS dan Kanada.

Dilansir PikiranRakyat-Cirebon.com dari Daily Mail, Karen Mahoney dan suaminya, Brian Ray, awalnya merencanakan pernikahan mereka pada 25 September dengan harapan neneknya yang berusia 96 tahun bisa menghadiri upacara tersebut.

Baca Juga: Perdana Menteri Malaysia Secara Tegas Tidak akan Berkompromi Jika Ada Ancaman di Laut Cina Selatan

Pembatasan perjalanan bagi warga Kanada ke AS, yang diterapkan pada Maret 2020, membuat nenek Mahoney tidak dapat menghadiri pernikahan tersebut.

Warga Kanada dapat terbang ke AS, tetapi tetapi tidak bisa melintasi perbatasan darat.

Karena itulah, pasangan tersebut memutuskan akan lebih aman jika sang nenek tidak naik pesawat karena Covid-19 yang masih melonjak.

Baca Juga: Hasil Liga Prancis: Trisula MNM Tidak Mampu Raih Kemenangan, PSG Secara Mengejutkan Dibekuk Rennes

Pernikahan pun akhirnya dilakukan di Jamieson Line Border Crossing antara Burke, New York, dan provinsi Quebec di Kanada.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Daily Mail


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x