Petani Bengal Diguyur Bansos PM-KISAN Sebesar Rp140 Juta per Orang oleh Perdana Menteri India Narendra Modi

- 15 Mei 2021, 07:15 WIB
Setelah bergabung dengan skema PM-KISAN, petani di Bengal Barat India menjadi pihak pertama kali menerima bansos dari Narendra Modi.
Setelah bergabung dengan skema PM-KISAN, petani di Bengal Barat India menjadi pihak pertama kali menerima bansos dari Narendra Modi. /Reuters

PR CIREBON — Perdana Menteri India Narendra Modi menyalurkan bantuan sosial (bansos) tahap ke-8 dari skema Pradhan Mantri Kisan Samman Nidhi (PM-KISAN).

Nilai bantuan yang disalurkan Perdana Menteri India Narendra Modi mencapai lebih dari Rs20.000 crore atau sekitar Rp38,6 Triliun kepada sekitar 9,5 crore atau 95 juta orang petani sebagai penerima manfaat.

Setelah bergabung dengan skema PM-KISAN, petani di Bengal Barat India menjadi pihak pertama kalinya yang menerima bansos.

Baca Juga: Ramalan Horoskop 15 Mei 2021: Libra, Scorpio, dan Sagitarius, Bersiap Hadapi Kesibukan dan Masalah

Mereka menerima sekitar 7 lakh atau setara Rp140 juta untuk petani Bengal menerima angsuran pertama, pada hari Jumat, 14 Mei 2021.

Sebagaimana dikutip Cirebon.Pikiran-Rakyat.com dari Indian Express, penyaluran PM-KISAN tersebut juga dilakukan pemerintah negara India dalam rangka memerangi gelombang pandemi Covid-19 yang sedang merajalela di negaranya.

"Dalam masa-masa sulit ini, petani telah membuat rekor di bidang pertanian dan pemerintah juga membuat rekor baru dalam pengadaan MSP setiap tahun,” kata Perdana Menteri Narendra Modi pada acara virtual.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris Newcastle United vs Man City, Hattrick Ferran Torres Bawa Timnya Raih Poin Penuh

Kemudian dirinya mengatakan bahwa dibandingkan dengan tahun 2020, 10 persen lebih banyak gandum telah dibeli di MSP (dukungan harga minimum) tahun ini.

Halaman:

Editor: Asri Sulistyowati

Sumber: Indian Express


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x