Golden Disc Awards 2024 akan Pukau Jakarta dengan Kecemerlangan Musik K-pop

- 10 November 2023, 22:12 WIB
Head of Marcomm PT NICE, Rizdania Herlendita menyambut baik atas terpilihnya Jakarta untuk GDA 2024
Head of Marcomm PT NICE, Rizdania Herlendita menyambut baik atas terpilihnya Jakarta untuk GDA 2024 /rri.go.id/Mosita/Allan

SABACIREBON - Perhelatan atau pesta penghargaan musik  bertajuk  Golden Disc Awards (GDA) 2024 akan dilaksanakan di Jakarta 6 Januari 2024. GDA bukan hanya sekadar penghargaan musik, tetapi juga simbol daya tarik global musik K-pop.

GDA 2023 menawarkan pertunjukan spektakuler dan deretan nominasi, menghadirkan perpaduan memukau antara musik, budaya, dan persahabatan.

Gelaran penghargaan ini dialngsungkan  di Jakarta International Stadium, dan tiket untuk Golden Disc Awards ke-38 akan mulai dijual pada 23 November 2023.

Baca Juga: Bey Mahmudin dan JICA Bicara Proyek TPPAS Regional Legoknangka, Kabupaten Bandung

Sebelumnya, GDA telah mengunjungi berbagai negara, termasuk Jepang, Tiongkok, dan Thailand, memperlihatkan daya tarik internasional musik K-pop.

Yooseok Kim, Global Strategy Director JTBC, menyatakan bahwa kehadiran GDA ke-38 di Jakarta adalah bentuk apresiasi kepada para penggemar K-pop atas dukungan mereka. Acara ini juga akan disiarkan langsung oleh JTBC untuk penggemar K-pop di seluruh dunia.

Tiket untuk GDA ke-38 akan dijual dalam sembilan kategori, dengan harga VIP Package Rp6.000.000, Festival A (numbered seating) Rp4.500.000, Festival B Rp3.800.000, CAT 1 Rp4.000.000, CAT 2 Rp3.550.000, CAT 3 Rp2.700.000, CAT 4 Rp2.400.000, CAT 5 Rp1.750.000, dan CAT 6 Rp1.300.000.

Baca Juga: Menanti Pembangunan TPPAS Ciayumajakuning: Solusi Terpadu Pengelolaan Sampah

Halaman:

Editor: Otang Fharyana

Sumber: rri.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x