Cek Fakta: Perlakuan Kasar Polisi Prancis Membuka Hijab Wanita Muslim, Hoaks atau Fakta?

- 7 November 2020, 12:50 WIB
ILUSTRASI polisi: beredar sebuah di media sosial video hoaks yang menampilkan polisi Prancis membuka hijab seorang wanita muslim dengan cara kasar.
ILUSTRASI polisi: beredar sebuah di media sosial video hoaks yang menampilkan polisi Prancis membuka hijab seorang wanita muslim dengan cara kasar. /pixabay

PR CIREBON - Beredar di media sosial informasi dan video mengenai polisi Prancis yang memaksa wanita berhijab untuk melepaskan hijabnya dengan kasar.

Informasi dan video itu dibagikan lewat Facebook oleh akun Muhamad Fattah di sebuah grup bernama MCO (Muslim Cyber Opposite) yang memvisualisasikan video seorang polisi yang menyerang wanita berhijab.

Dengan narasi sebagai berikut:
"Beginilah perlakuan biadab polisi Prancis terhadap Muslimah yg tidak mau dibuka jilbabnya, biadab sekali !! dimana ajaran "kasih" yang kaliannbanhgakan itu ??? #TetapBoikotPerancis".

Berita hoaks yang menampilkan polisi Prancis tengah melepas hijab seorang wanita muslim.
Berita hoaks yang menampilkan polisi Prancis tengah melepas hijab seorang wanita muslim.

Baca Juga: Kurangnya Strategi untuk Bukti Ada Penipuan Pemilu, Kubu Trump Ingin Menggagalkan Kemenangan Biden

Hal yang sama juga dibagikan di berbagai grup WhatsApp dengan narasi sebagai berikut:
"Beginilah perlakuan biadab polisi Perancis terhadap muslimah yg tidak mau dibuka jilbabnya. Biadab sekali.."

Namun, benarkah informasi dan video yang menayangkan polisi Prancis memaksa membuka hijab itu?

Dilansir PikiranRakyat-Cirebon.com dari Mafindo dan berbagai sumber, informasi dan video mengenai perlakuan biadab polisi Prancis yang memaksa membuka hijab seorang muslimah adalah berita bohong atau hoaks.

Baca Juga: Komite Eksekutif KAMI akan Deklarasikan Partai Masyumi, Pengamat: Siapapun Tak Bisa Melarang

Berdasarkan penelusuran, video tersebut merupakan kejadian pada tahun 2017 dimana Alex Dunn melakukan bantingan terhadap tahanan bernama Dalia Kafi yang diduga melanggar jam malam.

Anda bisa melihat kelengkapan berita pada artikel yang diterbitkan Daily dan Meaww dengan kata kunci "Handcuffed Black woman body-slammed headfirst by Calgary cop".

Berdasarkan informasi yang telah dirangkum, maka dapat ditarik kesimpulan unggahan akun Facebook dan WhatsApp dengan narasi "polisi Prancis memaksa membuka hijab muslimah" adalah berita bohong atau hoaks.

Baca Juga: Status Gunung Merapi Siaga, Sleman Tetapkan Masa Tanggap Darurat Bencana hingga Akhir Bulan

Oleh sebab itu, informasi tersebut masuk ke dalam kategori Manipulated Content atau Konten yang Dimanipulasi.***

Editor: Irma Nurfajri Aunulloh

Sumber: Daily Mail Mafindo meaww.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x