Hoaks atau Fakta: Benarkah Memakan Pisang pada Malam Hari Bisa Menyebabkan Batuk?

- 16 April 2021, 13:24 WIB
HOAKS - Makan pisang pada malam hari disebut akan menyebabkan batuk. Faktanya, jika makan pisang berlebihan bisa memicu histamin berlebih.*
HOAKS - Makan pisang pada malam hari disebut akan menyebabkan batuk. Faktanya, jika makan pisang berlebihan bisa memicu histamin berlebih.* /Pexels.com/@dom-j

PR CIREBON - Beredar sebuah unggahan di media sosial Instagram terkait efek samping memakan pisang pada malam hari.

Akun Instagram @beauty_fact_s menyebut jika memakan pisang pada malam hari bisa menyebabkan batuk.

Berikut narasi unggahan yang menyebut jika memakan pisang pada malam hari bisa menyebabkan batuk:

Baca Juga: Resep Kofta Ala Chef Norman Ismail, Bakso Pakistan Lezat Bisa untuk Menu Buka Puasa dan Sahur

“Did u know? You shouldn’t eat bananas at evening or at night as it can cause severe coughs. According to Ayurveda, the best time to eat banana is from 8 am to 11 am.”

HOAKS - Makan pisang pada malam hari disebut akan menyebabkan batuk. Faktanya, jika makan pisang berlebihan bisa memicu histamin berlebih.*
HOAKS - Makan pisang pada malam hari disebut akan menyebabkan batuk. Faktanya, jika makan pisang berlebihan bisa memicu histamin berlebih.* /Turn Back Hoax MAFINDO

(Apakah kamu tahu? Kamu seharusnya tidak memakan di sore atau malam hari karena menyebabkan batuk. Menurut Ayurveda, waktu terbaik untuk memakan pisang berkisar di antara pukul 8-11 pagi)

Namun, benarkah memakan pisang pada malam hari dapat menyebabkan batuk?

Baca Juga: Bagikan Momen Berharga Bersama Ukkasya, Irwansyah Tulis Pesan Haru: Pegang Tangan Papi sampai Surganya Allah

Dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dari Turn Back Hoax, memakan pisang pada malam hari tidak menyebabkan batuk.

Faktanya, memakan pisang bisa memicu produksi histamin yang berlebihan, sehingga dikhawatirkan bisa mengarah ke intoleransi histamin.

Histamin merupakan zat kimia di dalam tubuh yang diproduksi oleh tubuh ketika bereaksi terhadap alergi atau infeksi.

Baca Juga: Siap-siap! Film Korea Terbaru Ini Dibintangi Park Seo Joon, Park Bo Young dan Lee Byung Hun

Meski histamin diketahui baik bagi tubuh untuk melawan alergi dan infeksi, namun jika diproduksi berlebihan justru akan menganggu tubuh.

Produksi histamin yang berlebihan bisa memicu terjadinya sesak nafas serta hidung tersumbat dan berair.

Maka dari itu, dapat dipastikan jika mengkonsumsi pisang pada malam hari tidak menyebabkan batuk.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Turn Back Hoax MAFINDO


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x