Kebijakan Baru WhatsApp Dinilai Mengkhawatirkan, Benarkah Para Pengguna Pindah ke Telegram?

- 8 Januari 2021, 19:00 WIB
Ilustrasi WhatsApp
Ilustrasi WhatsApp /Pixabay

PR CIREBON - Pengguna WhatsApp seluruh dunia, beberapanya merasa kecewa setelah aplikasi tersebut memperbarui persyaratan dan layanan serta kebijakan privasinya.

Hal itu memicu kekhawatiran pengguna WhatsApp bahwa kebijakan baru tersebut akan memungkinkan Facebook untuk memata-matai mereka.

Persyaratan baru dan kebijakan privasi WhatsApp yang dikhawatirkan pengguna itu akan berlaku mulai tanggal 8 Februari 2021.

Baca Juga: Dengar Megawati Bicara Soal Benur, Susi Pudjiastuti Ungkap Rasa Senang: Kawani untuk Jaga Laut

Pengguna juga dibuat khawatir karena persyaratan dan kebijakan privasi baru WhatsApp harus disetujui jika masih ingin menggunakan aplikasi perpesanan itu.

"Jika Anda tidak menyetujui atau menerima kebijakan baru WhatsApp, Anda tidak akan dapat menggunakan aplikasi perpesanan tersebut," bunyi pernyataan dari pihak Whatsapp. 

Jutaan pengguna telah menerima notifikasi kebijakan baru dari WhatsApp sebagai bagian dari peluncuran secara global yang akan datang untuk lebih dari 2 miliar pengguna.

Whatsapp memberi tahu orang-orang tentang pembaruan baru, banyak pengguna yang khawatir mulai mengajukan pertanyaan tentang privasi data mereka.

Baca Juga: Dikabarkan akan Bitangi Drama Bersama, Kim Ji Won dan Lee Min Ki Tengah Tinjau Tawaran tersebut

Merasa jengkel dengan kebijakan tersebut, banyak pengguna menuangkan amarah mereka melalui meme dan menyatakan bahwa mereka mencopot pemasangan WhatsApp dan beralih ke Telegram sekarang.

Dilansir PikiranRakyat-Cirebon.com dari India.com Pengguna berpendapat bahwa Telegram adalah opsi yang lebih baik daripada Whatsapp dalam hal privasi dan keamanan.

Hal itu karena Telegram menawarkan kebijakan privasi yang cukup baik, seperti enkripsi end-to-end untuk obrolan normal.

Telegram juga memiliki opsi yang disebut 'secret chats' yang diklaim bahwa riwayat obrolan tidak akan masuk ke server perusahaan.

Baca Juga: Simak! ini 4 Perbedaan Utama Gejala Virus Corona dan Flu yang Wajib Anda Ketahui

Lebih lanjut, tidak seperti WhatsApp, Telegram berbasis cloud yang berarti semua pesan teks, file media gambar & dokumen Anda disinkronkan di semua perangkat yang terdaftar dan dengan penyimpanan cloud Telegram.

Anda juga dapat keluar dan masuk beberapa kali dari sejumlah perangkat secara bersamaan tanpa kehilangan data apa pun.

Pengguna Telegram dapat mengirim semua jenis file melalui Telegram hingga 1,5GB. Sementara WhatsApp membatasi file video, gambar dan jenis dokumen.

Anda dapat berkomunikasi dengan siapa pun di telegram meskipun Anda tidak memiliki nomor kontak orang lain.

Baca Juga: Donald Trump Akhirnya Akui Pemerintahan Baru dan Mengutuk Pendukungnya yang Menyerang Capitol AS

Tak sampai di situ warganet pun banyak yang mengeluhkan soal hal ini dan menyatakan keseruangnnya bermain Telegram.

Bahkan tagar Telegram menjadi trending topik di Twitter hingga 8 Januari 2020, pukul 18.11.***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: India


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x