Paulino Alcantara Legenda Sepakbola Terbesar di Asia Tenggara

- 6 November 2023, 19:32 WIB
Legenda Sepakbola Asia Tenggara Paulino Alcantara/SabaCirebon
Legenda Sepakbola Asia Tenggara Paulino Alcantara/SabaCirebon /IG@fifootbalfederation/

SABACIREBON – Paulino Alcantara merupakan salah satu legenda sepakbola terbesar yang pernah dimiliki oleh Asia Tenggara dan juga FC Barcelona.

Paulino bermain untuk klub FC Barcelona dari semenjak tahun 1912-1916 dan 1918 sampai 1927.

Alcantara lahir di Illoilo City, Filipina pada tahun 1896, ia memiliki darah Filipina dan Spanyol. Pada tahun 1912, dia mulai bermain untuk raksasa Spanyol, Barcelona.

Baca Juga: Legenda Sepak bola Spanyol Sebut Jordi Amat Berikan Nilai Lebih untuk Tim Garuda

Kemudian, pada tahun 1916 ia sempat pindah klub Filipina, Bohemian. Bermain selama 2 tahun di Filipina dan menjuarai kompetisi Filipina 2 kali, kemudian Paulino kembali pindah ke Barcelona pada tahun 1918. Hingga pensiun di klub tersebut pada tahun 1927.

Dilansir dari FC Barcelona, selama berseragam Barcelona, Paulino bermain sebanyak 399 laga dan mencetak 395 gol, baik pertandingan official maupun unofficial, serta berhasil memenangkan Piala Spanyol (Copa del Rey) sebanyak 5 kali.

Namun karena terbatasnya informasi di tahun tersebut, beberapa sumber menampilkan statistik yang berbeda, bahkan disitus resmi Barcelona sendiri setelah ditelusuri ada 2 data yang sedikit berbeda terkait jumlah laga dan gol yang dicetak Paulino.

Baca Juga: Legenda Sepak bola Spanyol Sebut Jordi Amat Berikan Nilai Lebih untuk Tim Garuda

Halaman:

Editor: Nurhidayat

Sumber: FC Barcelona


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x