Manchester City Bertemu Juara Bertahan Real Madrid di Semifinal Liga Champions

- 20 April 2023, 11:35 WIB
Manchester City akan berhadapan dengan juara bertahan, Real Madrid di semifinal Liga Champions setelah menyingkirkan Bayern Muenchen.
Manchester City akan berhadapan dengan juara bertahan, Real Madrid di semifinal Liga Champions setelah menyingkirkan Bayern Muenchen. /REUTERS/Heiko Becker/

Namun, wasit membatalkan kartu merah tersebut karena Haaland sudah terjebak dalam posisi offside.

Baca Juga: AC Milan Amankan Tiket Semifinal Liga Champions

City mendapat hadiah penalti pada menit ke-35 setelah Upamecano melakukan handball saat mencoba menghalau sepakan Ilkay Guendogan.

Haaland maju sebagai eksekutor, namun sayangnya tendangannya melebar dari gawang Yann Sommer.

Pada menit ke-57, City akhirnya membuka keunggulan melalui gol Haaland.

Pemain jangkung itu menerima umpan terobosan dari Kevin de Bruyne dan berhasil melewati Upamecano sebelum mencetak gol dengan sontekan kaki kirinya.

Baca Juga: Real Madrid Melangkah ke Semifinal Liga Champions

Namun, Bayern berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-82 melalui tendangan penalti Kimmich setelah VAR menilai umpan silang Sadio Mane mengenai tangan Manuel Akanji.

Bayern berusaha keras untuk mengejar kemenangan dan defisit agregat, namun City terlalu tangguh bagi mereka.

Bahkan, pelatih Bayern Thomas Tuchel mendapat kartu kuning kedua setelah meluapkan rasa frustasinya kepada asisten wasit.

Halaman:

Editor: Fabian DZ

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah