Gabriel Jesus Resmi ke Arsenal dengan Kontrak Durasi 5 Tahun

27 Juni 2022, 18:07 WIB
Gabriel Jesus akhirnya dipastikan ke Arsenal. 100 persen kata pakar transfer Fabrizio Romano./pikiran-rakyat.com /

SABACIREBON-Pakar transfer yang merangkap jurnalis, Fabrizio Romano, memastikan, Gabriel Jesus gelandang tengah Manchester City telah menyetujui kontrak dengan Arsenal.

"Segala sesuatunya tentang Gabriel, 100 persen OK. Gabriel telah menyepakati untuk segera meninggalkan Etihad. Gabriel akan di Arsenal sampai 2027 dengan durasi kontrak 5 tahun," bunyi Twiet Romano.

Setelah melalui perjalan panjang, alot dan penuh tarik ulur, Gabriel Jesus pemain nasional Brazilia, akhirnya merapat ke Arsenal. Kepergiannya merupakan langkah strategik Gabriel Jesus setelah City berhasil mendatangkan pemain yang banyak dibicarakan saat ini, Erling Haaland dan Julian Alvarez.

Baca Juga: Sebanyak 100 Kepala Sekolah (Kepsek) Diperiksa Kejaksaan Terkait Kasus BOS Daerah

Tempat Jesus di City akan  diisi oleh Haaland hingga mengurangi jam bermainnya dan tidak menempatkannya sebagai starting XI.

Dikutip dari Daily Cannon, portal ini menulis, "Gabriel Jesus telah menyetujui kontrak lima tahun bermain untuk Arsenal dengan segalanya, '100% selesai'".

Di klub anyarnya, gaji Gabriel Jesus diperkirakan sekitar 10 juta pound per tahun atau 190 ribu pound per pekan, Arsenal  akan menjadi klub ketiga Gabriel, sebelum City memboyongnya dari klub di Brazil, Palmeiras.

Baca Juga: Ada Apa, Pejabat Manajemen Persib Dipanggil Polisi

Dengan 236 penampilan untuk City, Jesus telah mencetak 95 gol dengan 46 asist, tanpa cacat kartu merah, kecuali kartu kuning  22 kali. Di Palmeiras las Jesus mendapatkan kartu merah pertama.

Kembalinya Jesus ke Arsenal merupakan reuninya dengan Mikel Arteta Pelatih Arsenal saat ini, karena sebelumnya Mikel asisten dari Pep Guatdiola, pelatih City.

Bagi Mikel, Jesus merupakan target utama dalam jendela transfer musim panas ini setelah,  Pierre-Emerick Aubameyang meninggalkan Arsenal Januari lalu. Yang kemudian diikuti oleh Alexandre Lacazette.

Baca Juga: Eh..Sudah Ditahan KPK, DijadikanTersangka Pula oleh Kejaksaan Agung. Siapa ya?

Selain Arsenal, dua klub London lainnya juga berburu Jesus, yaitu Chelsea dan Totenham Spurs.

Sukses Arsenal memboyong Jesus merupakan rangkaian sukses ke empatnya, setelah Arsenal berhasil mendatangkan Marquinhos dari Brazil, juga kiper Matt Turner dan Gelandang Portugal Fabio Vieira.

Raphinha dari Leeds United akan menjadi target Arteta selanjutnya. Namun diinfokan Barcelona juga menginginkan bintang Brazil ini dan Raphinha sendiri hanya berminat merumput di Spanyol. Raphinha melakukan langkah fenomenal di Leeds, seperti yang dilaporkan Mirror mengutip SPORT.***

 

 

 

 

 

Editor: Aria Zetra

Sumber: Mirror Daily Cannon

Tags

Terkini

Terpopuler