511 Pegawai di Lingkup DPR RI Terpapar Covid-19, Baru 346 Orang Dinyatakan Sembuh

- 22 Juli 2021, 05:45 WIB
ILUSTRASI - Sekjen DPR RI Indra Iskandara menyebut, 511 pegawai di lingkungan DPR RI positif Covid-19 dan baru 346 orang dinyatakan sembuh.*
ILUSTRASI - Sekjen DPR RI Indra Iskandara menyebut, 511 pegawai di lingkungan DPR RI positif Covid-19 dan baru 346 orang dinyatakan sembuh.* /Antara/

PR CIREBON — Sebanyak 511 orang yang bekerja di lingkup Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) termasuk anggota DPR, dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19.

346 orang di antaranya sudah negatif Covid-19 berdasar hasil pemeriksaan. Maka, 165 pegawai kesekretariatan DPR RI masih positif Covid-19.

Terkait anggota DPR terpapar Covid-19 itu dikemukakan Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPR RI Indra Iskandar, dengan menyampaikan data Senin, 19 Juli 2021.

Baca Juga: Sampaikan Permintaan Maaf ke Ratu Rizky Nabila di Hadapan Maia Estianty, Nadia Christina: Dia Sampe Capek

“Semua jumlahnya 511 orang terpapar, namun sudah 346 orang dinyatakan negatif dan masih ada 165 orang positif,” kata Indra, di Jakarta, Rabu 21 Juli 2021, dikutip PikiranRakyat.Cirebon.com dari Antara.

Sekjen DPR RI menuturkan, dari sebanyak 165 pegawai yang masih positif Covid-19 tersebut merupakan orang-orang yang bekerja di lingkungan DPR RI.

Terdiri dari anggota DPR, staf anggota DPR, tenaga ahli, petugas kebersihan, dan petugas pengamanan dalam (pamdal).

Baca Juga: 3 Zodiak Ini Akhirnya Berhasil Mengakhiri Hubungan Toxic Selama Musim Leo, 22 Juli hingga 22 Agustus 2021

Untuk anggota DPR RI yang positif Covid-19 semula sebanyak 29. Sekarang 24 orang anggota DPR RI sudah dinyatakan negatif, maka masih ada 5 orang lagi yang positif Covid-19.

“Di data kami itu merupakan mereka yang melakukan tes di laboratorium-laboratorium di DPR. Kalau yang di luar DPR, kami tidak memonitor,” kata Indra.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x