Tidak Hanya Pelemparan Bom Molotov ke Masjid, Motor Adu Banteng juga Gegerkan Warga Cengkareng

- 28 Desember 2020, 11:50 WIB
Tidak Hanya Pelemparan Bom Molotov ke Masjid, Motor Adu Banteng juga Gegerkan Warga Cengkareng, FOTO ilustrasi kecelakaan motor.*
Tidak Hanya Pelemparan Bom Molotov ke Masjid, Motor Adu Banteng juga Gegerkan Warga Cengkareng, FOTO ilustrasi kecelakaan motor.* /DOK PRFM/

PR CIREBON - Tidak hanya dikagetkan dengan adanya aksi Pelemparan Bom Molotov ke Masjid Al-Istiqomah, Warga Cengkareng juga Geger dengan kecelakaan Motor Adu Banteng.

Kecelakaan tersebut terjadi di wilayah Kapuk, Cengkareng, Jakarta Barat, pada Sabtu, 26 Desember 2020 malam.

Dalam kecelakaan itu, satu pengendara motor bernama Priyadi tewas seketika saat motornya terlibat adu banteng dengan motor milik Biro Wildan.

Baca Juga: Sempat Viral, Ini Hasil Tes Kedua Pelaku Mesum di Wisma Atlet, Proses Hukumnya Dilimpahkan ke Polisi

Informasi itu disampaikan Kasatlantas Wilayah Jakarta Barat Kompol Purwanto di Jakarta, Minggu, 27 Desember 2020.

Dia menjelaskan bahwa kecelakaan yang merenggut nyawa Priyadi terjadi saat korban melaju di Jalan Peternakan II, Kapuk, Cengkareng, Jakarta Barat.

Priyadi yang diketahui membonceng teman wanita bernama Rosita, melaju dari arah Timur menuju ke arah Barat, tepatnya dekat Gudang No 37A.

Baca Juga: Kutuk Akun YouTuber Malaysia Parodikan ‘Indonesia Raya’, Azis Syamsuddin Minta Kedubes Tindak Tegas

“Motor Priyadi sempat mendahului motor lainnya ke samping kanan, kemudian menabrak motor Biro Wildan yang melaju lurus dari arah berlawanan,” tutur Purwanto, dikutip Cirebon.Pikiran-Rakyat.com dari Antara.

Akibat kecelakaan tersebut, Priyadi mengalami luka pada bagian kepala dan meninggal dunia di lokasi kejadian.

Sementara itu jenazahnya saat ini telah dievakuasi ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tangerang untuk dilakukan visum mayat.

Baca Juga: Miris, Setelah Ditusuk Ibunya, Pria ini Malah Didakwa Polisi Karena Merusak Properti

Sedangkan teman wanita Priyadi mengalami luka pada bagian kepala memar dan saat ini dirawat di RS Royal Taruma, Jakarta Barat.

“Sementara pengendara sepeda motor lainnya, Biro Wildan mengalami luka pada bagian kepala memar, selanjutnya di rawat di RS Sumber Waras,” kata Purwanto.

Kedua sepeda motor yang terlibat adu banteng tersebut yakni milik Priyadi dengan plat nomor B-2425-NJO, dan sepeda motor milik Biro Wildan dengan plat nomor B-3624-UDF, mengalami kerusakaan dan ringsek di bagian bodi depan.

Baca Juga: Fokuskan Pariwisata pada Lima Destinasi Super Prioritas, Sandiaga Uno: Bali Jadi Rujukan Utama

Sementara itu, terkait pelaku Pelemparan Bom Molotov di Masjid Al-Istiqomah, yang Kejadian tersebut terjadi di wilayah Duri Kosambi, Cengkareng, Jakarta Barat pada Sabtu, 26 Desember 2020 malam.

Pihak Kepolisian pun telah mengamankan seorang pria paruh baya yang menjadi pelaku pelemparan bom molotov tersebut, informasi yang diterima terakhir pelaku diduga alami gangguan jiwa atau gila.***

Editor: Egi Septiadi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x