Bupati Cirebon Sebut Nadran Desa Citemu Bisa Bangkitkan Perekonomian Masyarakat Pasca Covid-19, Ini Buktinya..

- 18 Juli 2022, 20:19 WIB
Bupati Cirebon Drs H Imron MAg meyakini tradisi nadran atau sedekah laut bisa membangkitkan ekonomi pasca Covid-19.
Bupati Cirebon Drs H Imron MAg meyakini tradisi nadran atau sedekah laut bisa membangkitkan ekonomi pasca Covid-19. /

SABACIREBON - Bupati Cirebon Drs H Imron MAg meyakini tradisi nadran atau sedekah laut bisa membangkitkan perekonomian masyarakat pasca Covid-19.

Memang betul adanya, karena ribuan warga tumplek memadati acara nadran atau sedekah laut.

Seperti yang digelar di Desa Citemu Kecamatan Mundu pada Minggu 17 Juli 2022.
Tidak hanya warga Desa Citemu, tetapi pengunjung berdatangan dari luar daerah.

Bupati Cirebon Imron meminta nadran tetap dijaga karena merupakan tradisi leluhur yang harus dirawat, sehinga bisa lestari dan dinikmati anak cucu kelak.

Baca Juga: Kapolri nonaktifkan Irjen Pol Ferdy Sambo dari Kadiv Propam

Baca Juga: Polisi Tembak Polisi : Kuasa Hukum Keluarga Brigadir J Menyebut ada Dugaan Tindak Pidana

Bupati Imron kembali menegaskan, nilai potensi ekonomi dari kegiatan nadran cukup tinggi. Oleh karena itu ke depan dirinya meminta acara serupa bisa digelar bersamaan dengan pasar rakyat.

“Kegiatan ini mampu membangkitkan perekonomian warga. Seperti diketahui, tradisi sedekah laut sempat terhenti dua tahun lamanya karena pandemi Covid-19,” katanya.

“Dengan adanya nadran roda perekonomian bisa berputar kembali. Tentu berimbas juga kepada potensi pariwisata akan semakin berkembang,” imbuhnya.

Halaman:

Editor: Fabian DZ


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x