Viral! Jemaah Haji Asal Majalengka Minta Pulang Gegara Ayamnya Belum Diberi Makan

3 Juni 2023, 12:15 WIB
Viral! Jemaah Haji Asal Majalengka Minta Pulang Gegara Ayamnya Belum Diberi Makan. Tangkapan Layar /

SABACIREBON - Kejadian unik terjadi dalam perjalanan haji kelompok terbang (kloter) 1 asal Kabupaten Majalengka, Jawa Barat.

Seorang lansia jemaah haji bernama Juhani (95) menjadi sorotan karena kelakuannya yang lucu dan membuat seluruh penumpang pesawat tertawa.

Video kejadian tersebut diabadikan oleh petugas haji daerah (PHD) bernama Ustad Yuyud Aspiyudin dan dengan cepat viral di media sosial.

Baca Juga: Tiga Jalur Kendaraan Dialihkan Selama Gelaran Formula E: Antisipasi Polda Metro Jaya untuk Mengurai Kemacetan

Pada Selasa 30 Mei 2023, video tersebut diunggah di akun Facebook pribadinya.

Dalam video yang berdurasi singkat tersebut, terlihat Juhani tiba-tiba teringat akan ayam peliharaannya di Majalengka.

Ia tampak bingung karena paspornya tidak ditemukan. Juhani pun meminta untuk turun dari pesawat karena ingin memberi makan ayamnya terlebih dahulu.

Baca Juga: KEMNAKER: AGRI-ESSENCE Membuka Lowongan Pekerjaan untuk Jabatan Production Supervisor

"Saya langsung merekam video ini, Abah Juhani, jemaah haji kloter 1 asal Majalengka. Meskipun berusia 95 tahun, semangatnya tetap terjaga. Di dalam pesawat, beliau meminta untuk turun dulu karena ingin memberi makan ayamnya," tulis akun Facebook Yuyud Aspiyudin.

Kejadian tersebut menuai tawa dari seluruh jemaah haji yang berada dalam pesawat. Tidak hanya para jemaah, petugas dan awak pesawat pun ikut terhibur dengan keceriaan Juhani. 

Video tersebut menjadi viral dengan cepat dan mendapatkan banyak reaksi serta komentar dari pengguna media sosial.

Baca Juga: Puluhan Ibu Muda di Indramayu Sajikan Makanan Gratis, Jumat Berkah

Seiring dengan viralnya video tersebut, Juhani dan kloter 1 asal Majalengka menjadi perbincangan hangat di kalangan jemaah haji. 

Semua pihak berharap perjalanan mereka berjalan lancar dan mereka dapat menunaikan ibadah haji dengan khidmat dan penuh kebahagiaan.

Kisah unik Juhani, jemaah haji asal Majalengka yang meminta pulang gegara ayamnya belum diberi makan, memberikan hiburan dan semangat baru dalam perjalanan haji tahun ini.***

Editor: Uyun Achadiat

Tags

Terkini

Terpopuler