Melonjak hingga Angka Tertinggi, Kasus Harian Covid-19 Global Sentuh Angka Lebih dari 300.000

- 15 September 2020, 14:20 WIB
ILUSTRASI virus corona.*
ILUSTRASI virus corona.* /pixabay

Infeksi Covid-19 masih meningkat di 58 negara, termasuk lonjakan di Argentina, Indonesia, Maroko, Spanyol dan Ukraina.

Kematian relatif stabil meskipun kasus baru terus muncul, tetapi WHO mengatakan kemungkinan peningkatan kematian setiap hari.

Baca Juga: Cerita Jalani Uji Vaksin Kedua, Ridwan Kamil: Diameter Jarum Buat Jejak Lubang Suntik Cukup Besar

“Hal ini akan menjadi lebih sulit. Pada bulan Oktober, November, kita akan melihat lebih banyak kematian,” kata direktur WHO Eropa, Hans Kluge.

WHO pertama kali mencatat 100.000 kasus per hari pada pertengahan Mei setelah virus tersebut melanda Eropa dan Amerika Utara dan mulai menyebabkan malapetaka di Brasil.

Sedangkan angka 200.000 dalam satu hari pertama kali dicapai pada 3 Juli. Saat itu India mulai melihat lonjakan kasus yang mengkhawatirkan yang belum mencapai puncaknya.

Baca Juga: Deretan Idol K-Pop Ini Miliki Hobi Paling Unik, Salah Satunya RM BTS Kerjakan TOEIC karena Bosan

India baru-baru ini melampaui Brasil untuk menjadi negara terparah kedua dalam jumlah infeksi, meskipun negara Amerika Selatan itu menderita lebih banyak kematian.

Sedangkan Indonesia memiliki lebih dari 200.000 kasus dan kematian yang hampir mencapai 9.000 orang hingga Selasa, 15 September 2020.***

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: Channel New Asia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x