Indonesia Turut Pameran Halal Terbesar di Dunia The 9th OIC Halal Expo 2022 Istanbul Turki

- 30 November 2022, 17:10 WIB
Produk fesyen Indonesia tampak diminati pengunjung Pameran Produk Halal di Istanbul Turki.
Produk fesyen Indonesia tampak diminati pengunjung Pameran Produk Halal di Istanbul Turki. /Kemlu.go.id/

Kegiatan ini diselenggarakan oleh Islamic Centre for Development of Trade (ICDT) dan the Standards and Metrology Institute for Islamic Countries (SMIIC).

Pada penyelenggaraan tahun 2021 lalu, pameran diikuti oleh 354 exhibitors dari 32 negara dan dikunjungi sekitar 31.067 orang kalangan bisnis dari berbagai negara.

Tahun ini, pameran mengambil tema “For a Sustainable Trade: Explore All the Aspects of the Growing Global Halal Industry", dalam konteks situasi pasca pandemi Covid-19 namun memasuki krisis pangan dan energi.

Pemerintah Indonesia melalui sejumlah stakeholders dalam pengembangan industri halal terus mendorong Indonesia menjadi global hub untuk pasar, industri dan ekosistem halal yang dicanangkan tahun 2024.

Lima strategi nasional pengembangan industri halal mencakup pengembangan Global Halal Hub, regulasi dan riset, industrialisasi halal, strategi preferensi halal melalui sejumlah pendekatan, dan upgrade UMKM menjadi pemain global industri halal.***



Halaman:

Editor: Asep S. Bakrie

Sumber: kemlu.go,id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x