Para Pemimpin Dunia Ucapkan Belasungkawa atas Tewasnya Mantan PM Jepang Shinzo Abe

- 9 Juli 2022, 06:15 WIB
Foto Susilo Bambang Yudhoyono dan Shinzo Abe.
Foto Susilo Bambang Yudhoyono dan Shinzo Abe. /kolase foto Twitter/@SBYudhoyono dan REUTERS/Issei Kato

SABACIREBON – Kejahatan terhadap seorang tokoh muncul secara mengejutkan di negeri Bunga Sakura, Jepang.

Shinzo Abe, mantan Perdana Menteri Jepang harus kehilangan nyawa akibat perbuatan seseorang dengan dua kali tembakan di tubuhnya.

Peristiwa tersebut tak ayal menjadi perhatian dunia dan ucapan bela sungkawa mengalir deras dari berbagai penjuru dunia.

 Baca Juga: 51 Jemaah Dibadalhajikan 136 Disafariwukufkan

Shinzo Abe ditembak dua kali di bagian dadanya saat menyampaikan pidato pada Jumat, 8 Juli 2022.

PM Pakistan Shehbaz Sharif menyampaikan belasungkawa yang mendalam atas meninggalnya Shinzo Abe.

"Saya menyampaikan belasungkawa yang mendalam atas meninggalnya Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe," kata Shehbaz dalam akun Twitter @CMSShehbaz.

 Baca Juga: Ginting Dihentikan Juniornya Chico di Malaysia Master 2022

Shehbaz juga mengatakan bahwa Shinzo Abe telah memberi kontribusi yang tak ternilai terhadap hubungan Pakistan-Jepang.

Halaman:

Editor: Otang Fharyana

Sumber: Tweeter


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x