Update Corona Dunia Senin, 20 April 2020: Turki Rebut Posisi Tiongkok di Urutan ke-7 Dunia

- 20 April 2020, 14:07 WIB
ILUSTRASI tes virus corona.*
ILUSTRASI tes virus corona.* /PIXABAY/

Masih diduduki kawasan Eropa, Prancis dengan kenaikan yang cukup progresif, melaporkan total kasus 152.894 orang.

Kemudian, Jerman dengan selisih sebanyak 8.000 orang dari angka terinfeksi Prancis, akhirnya menempati urutan keenam dengan jumlah 145.742 orang.

Baca Juga: Terpisah Jarak dengan Pasangan Selama Corona? Jangan Risau, Simak 4 Cara Mengatasinya

Masih negara bagian Eropa, Inggris melaporkan jumlah terinfeksi sebanyak 120.067 orang, disusul Tiongkok sebagai negara asal pandemi Covid-19, telah merevisi jumlah kasus menjadi 82.735 orang.

Beralih ke negara Timur tengah, Turki menepati posisi tujuh mengalahkan Tiongkok dan Iran posisi ke sembilan terbanyak di dunia, melaporkan angka terinfeksi sebanyak 86.306 dan 82.221 orang.

Kembali ke Eropa, Rusia dan Belgia menempati posisi sepuluh dan sebelas, melaporkan kasus sebanyak 42.853 dan 38.654 orang.

Baca Juga: Pulang dari Indonesia, 43 Mahasiswa Malaysia Positif Corona, Pemerintah Lakukan Uji Klinis

Korea Selatan, kini terpental cukup jauh, negara ini telah berhasil melewati masa kritisnya akibat Covid-19, saat ini hanya melaporkan sebanyak 10.661, padahal Korea Selatan pada Februari lalu sempat menempati urutan pertama hingga langgeng di 5 besar urutan dunia.

Di bawahnya, Jepang yang telah memilih memberlakukan status darurat negara dibandingkan lockdown, melaporkan sebanyak 10.797 orang.

Indonesia, bagian wilayah Asia tertinggi mencatat jumlah kasus hingga 6.575 dan jumlah kematian 582 orang.

Halaman:

Editor: Suci Nurzannah Efendi

Sumber: World Meter Coronavirus


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x