Infeksi Terus Meningkat, Australia Perpanjang Penguncian di Sydney Selama 14 Hari ke Depan

- 14 Juli 2021, 16:45 WIB
Ilustrasi - Australia perpanjang penguncian di Sydney.
Ilustrasi - Australia perpanjang penguncian di Sydney. /Pexels/Ben Mack

PR CIREBON - Australia resmi memperpanjang penguncian wilayah di Sydney mulai Rabu (14 Juli 2021) hingga 14 hari ke depan untuk menekan Covid-19.

Perpanjangan penguncian tersebut dilakukan setelah upaya tiga minggu pembatasan gagal menekan wabah Covid-19 di kota terbesar negara itu.

Pemimpin negara bagian New South Wales Gladys Berejiklian mengatakan pembatasan harus tetap diberlakukan setidaknya sampai 30 Juli.

Baca Juga: Sempat Hamil Sebelum Resmi Menikah dengan Alfath Fathier, Nadia Christina: Mau Nggak Mau Ada Pernikahan

"Selalu menyakitkan untuk mengatakan ini, tetapi kita perlu memperpanjang penguncian setidaknya dua pekan lagi," kata Berejiklian di Sydney, Rabu, dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dari Reuters.

"Kita ingin keluar dari penguncian ini sesegera mungkin dan itulah sebabnya kita tetap berlakukan aturan ini,” lanjutnya.

Dari 97 kasus baru, 24 orang tertular dari komunitasnya.

Baca Juga: Korban Tewas Akibat Kebakaran Bangsal Rumah Sakit Covid-19 di Irak Bertambah, Warga: Sistem Negara Runtuh

Berejiklian telah berulang kali mengatakan bahwa ‘lockdown’ yang berlaku sejak 26 Juni hanya akan dicabut jika jumlah kasus baru penularan lokal mendekati angka nol.

Halaman:

Editor: Al Makruf Yoga Pratama

Sumber: REUTERS


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x