Dapat Dukungan dari Negara-negara Anggota G7, Taiwan Sebut Akan Sumbangkan Kekuatan Besar di Asia Pasifik

- 14 Juni 2021, 20:30 WIB
Ilustrasi bendera Taiwan - Taiwan, yang mendapat dukungan dari negara-negara G7, menjanjikan kekuatan besar bagi kawasan di Asia Pasifik.
Ilustrasi bendera Taiwan - Taiwan, yang mendapat dukungan dari negara-negara G7, menjanjikan kekuatan besar bagi kawasan di Asia Pasifik. /Unsplash.com/xandreaswork

PR CIREBON – Taiwan menyebut bahwa mereka akan menjadi kekuatan untuk kebaikan dan terus mencari dukungan internasional yang lebih besar.

Penyataan itu dikeluarkan kantor kepresidenan Taiwan setelah pulau yang diklaim Tiongkok itu mendapat dukungan yang belum pernah terjadi sebelumnya dari G7, negara-negara demokrasi besar.

Para pemimpin G7 pada saat konferensi mengecam Tiongkok atas hak asasi manusia di Xinjiang.

Baca Juga: Joe Biden Ungkap Tokoh Politik yang Ditanyakan Ratu Elizabeth, Puji Kepala Negara Inggris

Negara-negara tersebut juga menyerukan Hong Kong untuk menjaga otonomi tingkat tinggi dan menggarisbawahi pentingnya perdamaian dan stabilitas di Selat Taiwan.

Juru bicara kantor kepresidenan Taiwan Xavier Chang mengatakan itu adalah pertama kalinya konferensi para pemimpin G7 menekankan pentingnya perdamaian dan stabilitas di selat itu.

Selain itu, untuk pertama kalinya sejak didirikan, ia menyebut ada pernyataan yang menyatakan dukungan pada Taiwan.

Baca Juga: Jakarta Internasional Stadium Habiskan Rp4,08 Triliun, Dikabarkan Akan Menjadi yang Tercanggih di Indonesia

Ia menambahkan bahwa Taiwan dan negara-negara anggota G7 berbagi nilai-nilai dasar seperti demokrasi, kebebasan, dan hak asasi manusia.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Channel News Asia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x