Beri Harapan Kekebalan, AS Sebut Orang yang Divaksinasi Penuh Dapat Bertemu Orang Lain Tanpa Masker

- 10 Maret 2021, 13:45 WIB
Ilustrasi vaksinasi virus corona atau Covid-19.*
Ilustrasi vaksinasi virus corona atau Covid-19.* / /Pixabay.com/fernandozhiminaicela

"Ada beberapa kegiatan yang dapat dimulai kembali oleh orang-orang yang divaksinasi penuh sekarang di rumah mereka sendiri," katanya.

Baca Juga: POPULER HARI INI: Denny Darko Soal Kehidupan Asmara Kaesang, Ada Upaya Pembunuhan Karakter

Menurut CDC, bukti ilmiah yang berkembang menunjukkan bahwa orang yang divaksinasi penuh cenderung lebih kecil kemungkinannya untuk terinfeksi dan menularkan virus kepada orang lain.

"Oleh karena itu, mereka dapat dengan aman mengambil lebih sedikit tindakan pencegahan dalam situasi tertentu," kata CDC.

Sekitar 31 juta orang di Amerika Serikat, atau sekitar 9 persen dari populasi telah divaksinasi penuh.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari Ini, Rabu, 10 Maret 2021: Scorpio, Sagitarius, dan Capricorn

Hal itu berarti mereka telah menerima dosis vaksin Pfizer-BioNTech atau Moderna, menurut CDC.

CDC mengatakan, seseorang dianggap divaksinasi penuh dua minggu setelah menerima dosis vaksin terakhir yang dibutuhkan.

Meskipun CDC AS menggambarkan pembatasan yang agak longgar untuk orang yang divaksinasi penuh sebagai langkah positif, tetapi semua orang masih perlu divaksinasi penuh sebelum tindakan terkait pandemi dicabut secara luas.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari Ini, 10 Maret 2021: Aries, Taurus, dan Gemini Emosimu Cukup Stabil

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x