Pangeran Harry Mendorong Prajurit Untuk Saling Mendukung Setelah Pengambilalihan Taliban di Afghanistan

19 Agustus 2021, 16:45 WIB
Pangeran Harry telah mendesak para veteran militer untuk menawarkan dukungan dan bantuan ketika Taliban telah menguasai Afghanistan. /Aceshowbiz

PR CIREBON - Baru-baru ini Duke Of Sussex tunjukan dukungannya untuk Afghanistan, dengan menjangkau tentara dan veteran untuk ikut andil membantu menyelesaikan masalah.

Hal tersebut ia laukan setelah terjadinya pengambilalihan oleh Taliban di Afghanistan, dan mendorong komunitas militer untuk saling mendukung.

Sebagaimana dilansir PikiranRakyat-Cirebon.com dari Aceshowbiz, Pangeran Harry telah mendesak para veteran militer untuk menawarkan dukungan dan bantuan satu sama lain ketika Taliban telah menguasai Afghanistan.

Baca Juga: Berikut 4 Zodiak yang Akan Alami Kemajuan Profesional di Tempat Kerja!

Diketahui jika Duke of Sussex pernah ikut dikerahkan ke Afghanistan dua kali selama 10 tahun dinasnya di Angkatan Darat Inggris.

Ia ikut berkomentar dan mengecam setelah Taliban mengambil alih beberapa kota di Afghanistan sebelum pindah ke ibu kota, Kabul selama akhir pekan kemarin (14-15 Agustus 2021).

Dalam pernyataan bersama dengan Dominic Reid, yang merupakan CEO Harry's Invictus Games.

Baca Juga: Spoiler Drakor The Penthouse 3: Apa yang Diungkap Bae Ro Na hingga Cheon Seo Jin Merasa Takut?

Pangeran Harry menjelaskan apa yang terjadi di Afghanistan membuat komunitas terenyuh untuk membantu dan saling mendukung.

"Apa yang terjadi di Afghanistan bergema di seluruh komunitas Invictus internasional," kata Pangeran Harry.

"Banyak negara dan pesaing yang berpartisipasi dalam Invictus Games terikat oleh pengalaman bersama melayani di Afghanistan selama dua dekade terakhir dan selama beberapa tahun," tuturnya.

Baca Juga: Akan Cair di Bulan Agustus 2021! Simak Ketentuan dan Persyaratan Agar Siswa Dapat BLT Anak Sekolah

"Kami telah berkompetisi bersama Tim Invictus Games Afghanistan," katanya.

"Kami mendorong semua orang di seluruh jaringan Invictus dan komunitas militer yang lebih luas untuk saling menjangkau dan menawarkan dukungan satu sama lain," pungkasnya.

Pada tahun 2014, Pangeran Harry mendirikan Invictus Games dengan tujuan memanfaatkan kekuatan olahraga untuk menginspirasi pemulihan, mendukung rehabilitasi, dan menghasilkan pemahaman dan rasa hormat yang lebih luas bagi mereka yang mengabdi pada negara mereka.

Baca Juga: Empat Zodiak yang Cenderung Egois dan Hanya Mentingkan Diri Sendiri!

Pada bulan Juni 2021, ia juga mengeluarkan pernyataan setelah 10 anggota HALO Trust (Organisasi Pendukung Kehidupan di Area Berbahaya) tewas dalam serangan di sebuah kamp pembersihan ranjau di Afghanistan.

Hal tersebut melibatkan 16 orang lainnya dari kelompok tersebut terluka saat membersihkan puing-puing yang ditinggalkan bekas perang.

Dia berkomentar bahwa orang-orang yang bergabung dengan HALO, mereka ingin memulihkan kehidupannya dan berani mempertaruhkan nyawanya untuk menjaga rumah mereka.

"Orang-orang yang diserang berasal dari komunitas tempat mereka bekerja. Mereka bergabung dengan HALO untuk melindungi dan memulihkan negara dan rumah mereka," jelas Pangeran Harry.

Baca Juga: Rayakan HUT ke-76 Provinsi Jabar, Ridwan Kamil Memberikan Apresiasi Kepada Atlet Ginting dan Windy

"Seperti yang saya pahami, para penghancur ranjau yang kehilangan nyawa juga melindungi teman-teman mereka," sambungnya.

Menurut Pangeran Harry para pekerja tersebut yang telah mempertaruhkan hidup untuk membuat dunia menjadi tempat yang lebih aman.

"Para pekerja ini mempertaruhkan hidup mereka setiap hari untuk membuat dunia menjadi tempat yang lebih aman," ujar Pangeran Harry.

"Tindakan brutal ini mengingatkan kita bahwa kita harus berdiri dalam solidaritas dengan pekerja bantuan kemanusiaan dan komunitas yang mereka layani," pungkasnya.***

Editor: Tita Salsabila

Sumber: Aceshowbiz

Tags

Terkini

Terpopuler