Hoaks atau Fakta: Benarkah WHO Tetapkan Status Indonesia A1 Risiko Covid-19?

- 28 Juni 2021, 11:15 WIB
HOAKS - WHO disebut telah menetapkan status Indonesia A1 atau berisiko tinggi penularan virus coroan Covid-19.*
HOAKS - WHO disebut telah menetapkan status Indonesia A1 atau berisiko tinggi penularan virus coroan Covid-19.* /Unsplash/ Martin Sanchez/

PR CIREBON - Beredar sebuah pesan berantai yang menyebut jika WHO menetapkan status Indonesia A1 risiko Covid-19.

Dalam pesan berantai itu disebut jika Indonesia dalam kategori yang sama dengan India, Brazil, dan sejumlah negara Afrika.

Berikut isi pesan berantai yang menyebut WHO menetapkan status Indonesia A1 risiko Covid-19:

Baca Juga: Ramalan Horoskop 28 Juni 2021: Cancer, Leo, dan Virgo, Minggu Ini Bisa Jadi Akan Bertemu dengan Belahan Jiwa

HOAKS - WHO disebut telah menetapkan status Indonesia A1 atau berisiko tinggi penularan virus coroan Covid-19.
HOAKS - WHO disebut telah menetapkan status Indonesia A1 atau berisiko tinggi penularan virus coroan Covid-19. ANTARA

Baca Juga: Rayakan Ulang Tahun ke-21, Azriel Minta Kado Ini, Anang dan Ashanty Sama-sama Menolak: Ngeri

Namun, benarkah WHO menetapkan status Indonesia A1 risiko Covid-19.

Dilansir PikiranRakyat-Cirebon.com dari akun Twitter @KemenkesRI dan situs resmi Kementerian Kesehatan pada 26 Juni 2021, informasi status Indonesia A1 risiko Covid-19 itu hoaks.

Hal itu juga ditegaskan oleh Juru Bicara Bicara Vaksinasi Covid-19 Kemenkes RI, dr. Siti Nadia Tarmizi.

Baca Juga: Yogyakarta Diguncang Gempa Maginitudo 5,1, Tidak Berpotensi Tsunami

“Kami sudah memverifikasi informasi tersebut kepada WHO dan mendapatkan keterangan bahwa WHO tidak pernah membuat klasifikasi negara dengan predikat A1 dan kode lainnya.

"Situasi masing-masing negara dilaporkan dalam laporan situasional yang diterbitkan WHO setiap minggu dan dapat diakses publik,” tegas dr. Siti Nadia Tarmizi.

Lebih lanjut, dr. Siti Nadia Tarmizi menyebut, jika WHO menyebut seluruh dunia dalam kategori risiko tinggi Covid-19 sejak 11 Maret 2020.

Baca Juga: Ramalan Horoskop 28 Juni 2021: Libra, Scorpio, dan Sagitarius Akan Mendengar Kabar Pernikahan atau Kelahiran

HOAKS - WHO disebut telah menetapkan status Indonesia A1 atau berisiko tinggi penularan virus coroan Covid-19.*
HOAKS - WHO disebut telah menetapkan status Indonesia A1 atau berisiko tinggi penularan virus coroan Covid-19.* Tangkapan layar Twitter @KemenkesRI

Baca Juga: Unggah Foto Azka Cobuzier, Kalina Ocktaranny: Andai Dilahirkan, Maunya Kayak Dia

Sementara itu, dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dari Antara, status A1 atau berisiko tinggi penularan Covid-19 untuk Indonesia, ditetapkan oleh Hong Kong.

Tak hanya Indonesia, Hong Kong juga melarangan peberbangan dari Filipina, India, Nepal, dan Pakistan.

Maka dari itu, pesan berantai yang menyebut jika WHO menetapkan status Indonesia A1 risiko Covid-19 adalah hoaks.

Baca Juga: Istri Siri Kiwil Dikabarkan Ingin Nikah Resmi, sang Komedian: Udahlah, Negara Nggak Bayar, kok

Menanggapi banyaknya hoaks soal Covid-19, informasi lebih lanjut dapat mengubungi hotline Halo Kemenkes melalui nomor hotline 1500-567.

Atau lewat SMS 081281562620, faksimili (021) 5223002, 52921669, dan alamat email [email protected].***

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: ANTARA Twitter @KemenkesRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah