Euro 2024: Jerman Perkasa Taklukkan Denmark, Jamal Musiala Kembali Cetak Gol

- 30 Juni 2024, 07:44 WIB
Gelandang Jerman Jamal Musiala merayakan gol yang dicetaknya pada pertandingan 16 besar Piala Eropa 2024 melawan Denmark di BVB Stadium, Dortmund, Sabtu (29/6/2024). (ANTARA/AFP/INA FASSBENDER)
Gelandang Jerman Jamal Musiala merayakan gol yang dicetaknya pada pertandingan 16 besar Piala Eropa 2024 melawan Denmark di BVB Stadium, Dortmund, Sabtu (29/6/2024). (ANTARA/AFP/INA FASSBENDER) /

Pelatih Jerman, Julian Nagelsmann, melakukan tiga perubahan dari tim yang bermain imbang 1-1 melawan Swiss pada pertandingan sebelumnya.

Nico Schlotterbeck menggantikan Jonathan Tah yang terkena skors, David Raum mengisi posisi bek kiri, dan Leroy Sane menggantikan Florian Wirtz di sayap kanan.

Pada menit keempat, Schlotterbeck sempat mencetak gol melalui sundulan, tetapi gol tersebut dianulir karena pelanggaran yang dilakukan Joshua Kimmich.

Beberapa peluang emas yang dimiliki Jerman berhasil digagalkan oleh kiper Denmark, Kasper Schmeichel.

Ia berhasil menepis sepakan Kimmich dan memblok tendangan voli Havertz saat Denmark masih mampu meredam serangan tuan rumah.

Schmeichel kembali harus bekerja keras ketika Raum mengirim umpan silang dari sisi kiri yang disambut sundulan Havertz.

Denmark sempat memberikan ancaman melalui serangan balik, tetapi tendangan Rasmus Hojlund hanya mengarah ke sisi luar jaring gawang, dan Manuel Neuer berhasil mencegah peluang berikutnya dari Hojlund.

Denmark kemudian frustrasi dengan dua keputusan VAR di awal babak kedua. Pada menit ke-48, gol yang dicetak Andersen dianulir karena Thomas Delaney yang memberi umpan berada dalam posisi offside.

Setelah pertandingan dilanjutkan, Jerman menyerang dan umpan silang Raum mengenai tangan Andersen di kotak penalti.

Setelah tinjauan VAR, wasit memberikan penalti dan Havertz sukses mengeksekusinya untuk membuka keunggulan Jerman.

Halaman:

Editor: Fabian DZ

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah