5 Campuran Masker Rambut Bawang Putih untuk Atasi Ketombe, Salah Satunya Madu dan Lemon

- 25 Oktober 2021, 17:30 WIB
Ilustrasi. Berikut ini adalah lima campuran masker rambut bawang putih untuk atasi masalah ketombe yang membandel.
Ilustrasi. Berikut ini adalah lima campuran masker rambut bawang putih untuk atasi masalah ketombe yang membandel. /Pixabay/ExplorerBob

PR CIREBON – Membuat campuran masker rambut bawang putih dapat dilakukan dengan madu dan lemon.

Bawang putih memiliki sifat anti jamur, antioksidan, dan anti inflamasi, yang dapat mengatasi ketombe.

Selain itu, bawang putih yang dijadikan masker rambut dengan campuran seperti madu dan lemon, telah terbukti ampuh atasi ketombe.

Baca Juga: Link Nonton Lovers of The Red Sky Lengkap Episode 1-16, Hong Cheon Gi Terkejut Konsekuensi Penyegelan Ha Ram

Berikut lima campuran masker rambut bawang putih untuk atasi ketombe, salah satunya madu dan lemon, yang dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dari Style Craze.

1. Minyak zaitun dan minyak bawang putih

Campurkan dua sendok makan minyak bawang putih dan lima sendok makan minyak zaitun ke dalam mangkuk.

Oleskan campuran minyak ini pada kulit kepala, dan pijat hingga ke akar rambut dengan gerakan melingkar, tunggu selama 20 menit, lalu keramas.

Baca Juga: Update 9 Kode Redeem ML Mobile Legends 25 Oktober 2021, Dapatkan Hadiah Misterius dari Moonton

2. Minyak kelapa dan minyak bawang putih

Campurkan dua sendok makan minyak bawang putih dan empat sendok makan minyak kelapa.

Hangatkan campuran minyak ini selama beberapa detik, lalu pijat pada kulit kepala dengan gerakan melingkar.

Hindari menggaruk kulit kepala dengan cara apapun, tunggu selama 20 menit, lalu keramas.

Baca Juga: Info Jadwal Vaksin Covid-19 Kota Cirebon 27 hingga 30 Oktober 2021, Ada 2 Lokasi dengan Jenis AstraZeneca

3. Yogurt dan bubuk bawang putih

Campurkan lima sendok makan yogurt dan dua sendok teh bubuk bawang putih ke dalam mangkuk.

Tambahkan sedikit air lalu aduk rata, dan pijat kulit kepala dengan minyak kelapa terlebih dahulu.

Oleskan campuran yogurt dan bawang putih pada kulit kepala, tunggu selama 20 hingga 30 menit, lalu cuci rambut.

Baca Juga: 15 Link Twibbon Halloween 2021, Miliki Desain Unik dan Cocok Jadi Status Medsos

4. Lidah buaya dan bawang putih

Campurkan dua sendok teh jus bawang putih dan empat sendok makan gel lidah buaya ke dalam mangkuk, lalu oleskan pada kulit kepala.

Kenakan topi mandi dan tunggu selama 30 menit, lalu bersihkan rambut menggunakan sampo.

5. Madu, lemon, dan bawang putih

Baca Juga: Ridwan Kamil Geram ke Pemuda Penyampah dan Pemotor Miskin Akal dan Nalar: Omat, Jangan Ditiru!

Campurkan dua sendok makan minyak bawang putih, satu sendok makan madu, dan dua sendok makan perasan lemon ke dalam mangkuk.

Pijat kulit kepala dengan minyak kelapa terlebih dahulu, lalu oleskan campuran bawang putih, madu, dan lemon pada kulit kepala.

Kenakan topi mandi dan tunggu selama 20 menit,lalu bersihkan menggunakan sampo.***

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: Style Craze


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x