Meski Bodinya Gede, Ini Alasan Yamaha Nmax Banyak Digandrungi Para Pria

- 19 Juli 2021, 16:32 WIB
Yamaha Nmax 155 Connected.
Yamaha Nmax 155 Connected. /Instagram.com/@yamahaindonesia/

Baca Juga: Gigi Hadid dengan Nanga Awasum Saling Berkomentar Soal Foto Viral dan Pakaian yang Mengubah Hidupnya

3. Memiliki Bagasi yang Lebih Lega

Sama seperti halnya wanita, jika bepergian para pria juga membutuhkan bagasi yang lebih lega. Misalnya digunakan untuk touring, bisa digunakan untuk menyimpan berbagai kebutuhan. Misalnya saja helm cadangan, bekal, baju ganti, bahkan jaket yang lebih tebal.

Dengan bagasi yang lebih lega, Anda sudah tidak perlu lagi membeli box motor yang biasanya ada di bagian belakang boncengan. Barang-barang bisa lebih aman, menghemat tempat, tentunya memangkas pengeluaran. Touring pun tidak akan perlu banyak beban lagi. Jangan salah ya, box motor itu saja memiliki berat lebih dari 10 kg, tentunya menambah beban juga.

Baca Juga: Ruben Onsu Infokan Lowongan Kerja 'Reseller', Dikhususkan untuk Wilayah Ini

4. Memiliki Jok Lebih Lebar dengan Isi Tangki Makin Banyak

Yamaha Nmax sangat terkenal dengan joknya yang begitu lebar. Dimensinya adalah panjang 1.955 mm x lebar 740 mm dengan tinggi 1.115 mm. Maka dari itulah sangat nyaman untuk diduduki. Untuk membawa barang pun juga lebih aman karena joknya yang sangat lebar.

Selain itu, karena bentuknya yang bongsor isi tangki dari Nmax ini juga lebih besar. Tangkinya akan penuh atau full tank dengan bensin ukuran 6,5 liter. Meski besar, motor satu ini sangat irit karena memiliki fitur bernama blue core.

Jadi sekali isi, Anda bisa menempuh jarak kurang lebih 390 kilo meter. Tak salah jika semakin ke sini, banyak orang menunggangi Nmax untuk sunmori atau sunday morning ride yang menjadi tren tersendiri.

Baca Juga: Hubungan Kedua Negara Semakin Memburuk, Yoshihide Suga dan Moon Jae In Dijadwalkan Akan Bertemu

Halaman:

Editor: Agil Hari Santoso


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x