Upaya Balas Dendam Barcelona, Lionel Messi Beri Pelajaran Athletic Bilbao

- 1 Februari 2021, 17:47 WIB
Lionel Messi
Lionel Messi /Instagram/@leomessi

PR CIREBON — Laga antara Barcelona kontra Athletic Bilbao yang digelar di Stadion La Cartuja, pada Senin, 18 Januari 2021 lalu menyisakan sebuah kejadian.

Dalam pertandingan antara Barcelona dengan Bilbao tersebut, terjadi insiden memalukan yang dilakukan oleh sang mega bintang, Lionel Messi.

Kapten Barcelona Lionel Messi memukul Asier Villalibre, pemain dari Athletic Bilbao dalam pertandingan final Piala Super Spanyol 2021.

Baca Juga: Antisipasi Kemacetan Jakarta, Anies Baswedan Lakukan Uji Coba Fly Over Tanjung Barat dan Lenteng Agung

Akibatnya, Lionel Messi pun diganjar hukuman oleh Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF), diberi sanksi larangan bertanding, harus absen dua laga.

Dini hari tadi, Barcelona kembali berhadapan dengan Athletic Bilbao dalam lanjutan La Liga Spanyol pekan ke-21, bertempat di kandang La Blaugrana, Stadion Camp Nou.

Barcelona berhasil memenangkan pertandingan berkat gol yang dicetak Lionel Messi dan Antoine Griezmann, sekaligus menuntaskan revans Barcelona atas Athletic Bilbao.

Baca Juga: Kilas Balik Duel Panas Aroma Balas Dendam Liga Italia, Atlanta Jungkir Balik di Kandang

Menarik, Lionel Messi yang diganjar kartu merah ketika Barcelona dikalahkan Bilbao dalam final Piala Super Spanyol itu.

Ia enuntaskan sendiri kesumatnya dengan membuka keunggulan tuan rumah lewat eksekusi set piece taking dengan tendangan bebas khasnya pada menit ke-20.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x