Senin Ini One Way dari GT Kalikangkung sampai GT Cikampek Utama, Contraflow dari KM 70 sampai KM 36

- 24 April 2023, 05:13 WIB
Senin ini 24 April 2023 Korlantas Polri akan melakukan one way mulai dari GT kalikangkung sampay GT Cikampek Utama.
Senin ini 24 April 2023 Korlantas Polri akan melakukan one way mulai dari GT kalikangkung sampay GT Cikampek Utama. /Antara/

 

SABACIREBON - Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri bersama dengan pemangku kepentingan terkait telah menyiapkan rencana untuk menghadapi arus balik Lebaran 2023 yang diperkirakan akan ramai dari arah Timur (Trans-Jawa) ke Barat (Jakarta).

Rencana tersebut mencakup penggunaan rekayasa lalu lintas lawan arah (contraflow) dari KM 70 sampai KM 36 untuk mengantisipasi bangkitan arus balik pemudik.

Dalam Rapat Koordinasi Persiapan Arus Balik Lebaran 2023 yang berlangsung secara virtual di Jakarta pada Minggu 23 April 2023, Kepala Korlantas Polri, Irjen Pol. Firman Shantyabudhi, menyebutkan pihaknya telah menyiapkan beberapa cara untuk memberikan pengamanan arus milir Lebaran 2023.

Salah satunya adalah melanjutkan rekayasa one way mulai Senin 24 April 2023 dari KM 414 Gerbang Tol Kalikangkung sampai dengan GT Cikampek Utama.

Baca Juga: Hari Ini dan Besok Polda Metro Jaya Siapkan Tiga Skema Rekaya Lalu Lintas Arus Balik, Begini Rinciannya

Dan, akan dilanjutkan dengan penggunaan contraflow dari KM 70 sampai dengan KM 47 menggunakan tiga lajur.

"Bila kondisi bangkitan kendaraan pemudik dari arah Timur menuju Barat meningkat, rekayasa lalu lintas contraflow akan dilanjutkan sampai KM 36," kata Firman.

Halaman:

Editor: Fabian DZ

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah