Tidak Benar Putra Ridwan Kamil Telah Ditemukan, Pihak Gedung Sudah Mengeluarkan Bantahan

- 27 Mei 2022, 15:44 WIB
Pihak Gedung Sate membantah bahwa putra Gubernur Jabar yang terseret di sungai di Swiss ditemukan, adalah berita hoaks./pikiran-rakyat.com.
Pihak Gedung Sate membantah bahwa putra Gubernur Jabar yang terseret di sungai di Swiss ditemukan, adalah berita hoaks./pikiran-rakyat.com. /

SABACIREBON-Beredar khabar, bahwa putra Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil yang hanyut telah ditemukan.

Sebuah portal menginformasikan, Emmiril Khan Mumtadz selamat, namun mengalami luka karena mengalami benturan dengan dinding sungai.

Sebelumnya, Kamis 26 Mei 2022 jam 10.00 pagi waktu Swiss, Emmiril dan adiknya berenang di sungai  Aare Swis. Namun ketika naik kepermukaan ia terseret air deras. Sempat tertolong dengan dipegang tangannya. Tapi kemudian lepas.

Baca Juga: BTS Kerja Sama dengan Benny Blanco Garap Remix “Blood Sweat & Tears”

Oleh pihak penyelamat Swis dilakukan pencarian. Upaya itu dilakukan selama 6 jam. Lalu dihentikan karena gelap.

Diktuip dari PRFMNews, portal yang memberitakan itu menulis, info itu didapatkan dari Dubes RI untuk Swiss Muliaman Hadad.

PRFMNews yang memperoleh info itu langsung melakukan konfirmasi kepada Pemda Propinsi Jabar. Melalui akun Twietter @Westjavagov menulis, itu tidak benar. Pada prinsipnya mereka membantah khabar yang menyebutkan Eril sudah ditemukan di Sungai di Swis.

Baca Juga: Banyak Pemain Baru di Persib, Kuipers: Saya Belum Mengenal Mereka, Tapi..

Khabar itu merupakan misinformasi.

Halaman:

Editor: Aria Zetra


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x