Akui Tak Paham dengan Pemikiran Anies Baswedan, Ferdinand Hutahaean: Berikan Contoh Bukan Seperti ini

- 20 Juni 2021, 19:00 WIB
Ferdinand Hutahaean mengomentari unggahan dari Anies Baswedan soal protokol kesehatan (prokes) Covid-19.
Ferdinand Hutahaean mengomentari unggahan dari Anies Baswedan soal protokol kesehatan (prokes) Covid-19. /Instagram/@aniesbaswedan/@ferdinand_hutahaean

PR CIREBON - Tak pernah berhenti, Ferdinand Hutahaean kembali menyentil Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Kali ini, Ferdinand Hutahaean mengomentari unggahan dari Anies Baswedan soal protokol kesehatan (prokes) Covid-19.

Ferdinand Hutahaean menilai Anies Baswedan plin-plan dengan imbauannya kepada masyarakat soal prokes Covid-19.

Baca Juga: Angka Kematian Akibat Covid-19 di Brasil Lampaui Setengah Juta Jiwa, Ribuan Warga Memprotes Peran Bolsonaro

Pasalnya, pada 19 Juni 2021, Anies Baswedan sempat mengimbau masyarakat untuk diam di rumah.

Hal ini ia anjurkan agar Covid-19 tidak terus mengalami lonjakan yang siginifikan.

Anies Baswedan pun menganjurkan agar masyaralat tak keluar rumah kecuali ada hal yang mendesak.

Baca Juga: Prediksi Shio Mingguan 21-27 Juni 2021: Bagi Shio Ayam Jago, Anjing, Babi Jadi Pekan Keberuntungan

"Teman-teman, mari kita di rumah saja hari Sabtu-Minggu ini. Habiskan waktu bersama keluarga, tidak usah bepergian kecuali untuk kebutuhan yang mendesak dan pokok," tulis Anies Baswedan, di akun @aniesbaswedan pada, 19 Juni 2021.

Ia pun mendoakan masyarakat agar tetap sehat dan terjaga dari penularan Covid-19.

Namun, pada 20 Juni 2021, Anies Baswedan kembali membuat sebuah unggahan di aman ia bersepeda.

Baca Juga: Bongkar Kepribadian Anda Berdasarkan Jenis Tas Favorit Berikut Ini

"Pagi ini olahraga bersepeda bersama @FeryFarhati dan Ismail. Menyusuri jalur sepeda sepanjang jalan Sudirman, dengan tetap menjaga jarak dan menaati prokes. Salam sehat untuk semua…" tulis Anies Baswedan di akun @aniesbaswedan pada, 20 Juni 2021.

Hal ini pun lantas mendapat komentar sinis dari Ferdinand Hutahaean.

Ia mengaku tak paham dengan pemikiran Anies Baswedan dalam memberikan sebuah imabauan.

Baca Juga: Prediksi Shio Mingguan 21-27 Juni 2021: Shio Kelinci, Naga, dan Ular, Perhatikan Masalah Kesehatan Anda

"Kemarin dia himbau orang agar di rumah saja kecuali ada yang mendesak. Tapi hari ini dia keluyuran beserta keluarga di jalanan meski dengan narasi prokes," tulis Ferdinand Hutahaean di akaun @FerdianndHaean3 pada, 20 Juni 2021.

Unggahan Ferdinand Hutahaean soal Anies Baswedan.
Unggahan Ferdinand Hutahaean soal Anies Baswedan. /Twitter/@FerdinandHaean3

Ia pun mengingatkan Anies Baswedan harus menjadi seorang teladan.

"Berikan contoh bukan seperti ini. Memalukan!" ungkap Ferdinand Hutahaean.***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Twitter @FerdinandHaean3 Twitter @aniesbaswedan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x