Jembatan Pasupati Jadi Kebanggaan Ikon di Bandung, Tampil Memukau Pancarkan Kilau Warna-warni

- 5 Januari 2024, 19:19 WIB
Jembatan Pasupati berubah jadi kembang api virtual, mempesona warga Bandung di malam tahun baru, meningkatkan kecantikan kota
Jembatan Pasupati berubah jadi kembang api virtual, mempesona warga Bandung di malam tahun baru, meningkatkan kecantikan kota /Kota Bandung/Humas

Jalan Layang Mochtar Kusumaatmadja, atau yang lebih dikenal sebagai Jembatan Pasupati, membentang sepanjang 2,8 km dan lebar 30-60 meter, menghubungkan bagian utara dan timur Kota Bandung melewati lembah Cikapundung. Selain menjadi ikon Kota Bandung, jembatan ini juga terkenal sebagai jembatan kedua terpanjang di Indonesia setelah Jembatan Suramadu.

Dengan lampu sorot warna-warni yang kini menghiasi jembatan ini, Jembatan Pasupati semakin memperkuat identitasnya sebagai salah satu ikon Kota Bandung. Kembang api virtual ini memberikan sentuhan magis pada malam pergantian tahun, menandai akhir tahun yang penuh warna di Kota Bandung.***

Halaman:

Editor: Nurhidayat

Sumber: bandung.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah