Terus Dikebut Persiapan Seksi 2 Tol Cisumdawu

- 18 April 2022, 14:07 WIB
ruas tol Pamulihan Sumedang tol Cisumdawu dikebut pengerjaannya agar bisa digunakan pada saat  menjelang arus mudik meningkat./pikiran-rakyat.com
ruas tol Pamulihan Sumedang tol Cisumdawu dikebut pengerjaannya agar bisa digunakan pada saat menjelang arus mudik meningkat./pikiran-rakyat.com /

SABACIREBON - Seksi 2 tol Cileunyi Sumedang dan Dawuan (Cisumdawu) yang menghubungkan Pamulihan - Sumedang belum pasti dapat dipergunakan sebagai jalur alternatif bagi pemudik lebaran sekarang ini.

Ketidakpastian itu timbul dari progres penyelesaian yang sampai saat ini, beberapa titik dari ruas itu, jalannya masih berupa tanah atau belum diaspal.

Bahkan terdapat beberapa gundukan material bangunan yang dapat menghalangi pengendara mobil sehingga mempersempit ruas tol ini.

Baca Juga: Diskon Gede-Gedean Tarif Tiket Mudik KA Hingga 60 Persen

Menurut Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil di Gedung Sate, Senin 18/4,  pihaknya masih menunggu informasi dari penanggungjawab operasional jalan tol ini.

"Yang sudah dapat dipastikan adalah ruas Cileunyi - Pamulihan. Ya ini saja dulu yang bisa dipergunakan, "katanya.

Kendati demikian Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Rahmat belum memberikan lampu hijau penggunaan jalan tol seksi 2 dan 3 Cisumdawu ini sebagai jalur mudi karena faktor keamanan. Apalagi sebelumnya ada longsor sehingga terkendala.

Baca Juga: Apliksi Sapawarga, Bantu Warga Jabar untuk Meperoleh Minyak Goreng Murah

Awalnya ada rencana dari pihak tol untuk memanfaatkan ruas tol ini bila dalam mudik ini terjadi kepadatan di jalur arteri Bandung - Sumedang.

Kepadatan arus dari Bandung dilokalisir dengan memindahkan pengendara mobil masuk ke jalur seksi 2 yang menghubungkan Pamulihan - Sumedang.

Rencana ini diperluas lagi bila terjadi kemacetan di pintu tol Sumedang dengan meneruskan pemanfaatan jalur ini sampai ke Cimalaka.

Jadi yang dipergunakan seksi 2 Pamulihan - Sumedang dan seksi 3 Sumedang - Cimalaka. "Jadi ada 2 exit tol menuju Sumedang, yaitu Cileunyi dan exit tol Pamulihan, "tegas Gubernur.

Baca Juga: Resmi Jadi Orang Nomor Satu di Kota Bandung. Ini Profil Yana Mulyana

Masih tanah

Sebelumnya, Sabtu 16/4 Wakil Kapolda Jawa Barat Brigjen Polisi Bariza Sulfi serta Kapolres Sumedang AKBP Eko Prasetyo Robbyanto melihat persiapan penggunaan jalur ini sebagai alternatif.

Nyatanya beberapa kendala masih ditemui, yaitu belum diaspal nya beberapa titik di ruas Pamulihan serta jalan menuju exit tol Pamulihan yang masih kecil.

Kendala lain, masih adanya tumpukan material yang menghalangi jalan. Makanya, satuan kerja pengelolaan ini diminta oleh Eko untuk membersihkan material dan mengebut pengerjaan jalan ini. Terlebih mulai H-3 dan H-2 pekerjaan jalan tol tol Cisumdawu seksi 2 akan dihentikan. Karenanya Eko meminta seluruh material yang menghalangi jalan dibersihkan agar beberapa titik yang belum dikerjakan bisa dilintasi mobil.***

Editor: Aria Zetra

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah