Dua Kereta Api Bertabrakan di Pakistan Selatan, 30 Penumpang Dinyatakan Tewas

- 7 Juni 2021, 16:30 WIB
ilustrasi. Pada hari Senin, 7 Juni 2021, dua kereta api di Pakistan Selatan mengalami tabrakan hingga menewaskan 35 orang penumpang.
ilustrasi. Pada hari Senin, 7 Juni 2021, dua kereta api di Pakistan Selatan mengalami tabrakan hingga menewaskan 35 orang penumpang. /Pixabay/niekverlaan

PR CIREBON- Dua kereta api ekspres dikabarkan alami tabrakan pada hari Senin, 7 Juni 2021, di Pakistan Selatan.

Dalam peristiwa tabrakan dua kereta api di Pakistan tersebut, sedikitnya 30 penumpang dinyatakan tewas, kata pihak berwenang.

Berdasarkan penuturan dari Usman Abdullah, seorang wakil Komisaris di Ghotki, Pakistan, kereta api Milat Express tergelincir dari jalur rel dan kemudian dari arah berlawanan kereta Sir Syed Express memukulnya segera setelah itu.

Baca Juga: Ngeri, Seorang Pria Diserang Buaya Saat Menyelam di Sebuah Sungai Florida, Alami Luka di Kepala

Namun, hingga saat ini, masih belum jelas apa yang menyebabkan penggelinciran dan tabrakan tersebut.

"Saat ini tantangan bagi kami adalah dengan cepat menyelamatkan para penumpang yang masih terjebak dalam puing-puing," kata Usman Abdullah, dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dari Arab News.

Semenatra itu, Azam Swati, Menteri Kereta Api, mengatakan kepada AP bahwa sejauh ini 30 orang telah meninggal dan puluhan orang lain terluka.

Baca Juga: Kecocokan Zodiak Capricorn Jika Saling Jatuh Cinta: Mereka Terlalu Mengenal Satu Sama Lain hingga Jadi Bosan

"saya sedang dalam perjalanan ke Distrik Ghotki di mana kecelakaan kereta tragis terjadi hari ini," katanya.

Halaman:

Editor: Arman Muharam

Sumber: Arab News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x