Usai Munculnya Laporan Soal Peneliti Laboratorium Wuhan yang Sakit, Senat dan Parlemen AS Lakukan Penyelidikan

- 26 Mei 2021, 11:45 WIB
Senat dan parlemen AS melakukan penyelidikan secara independen terkait asal muasal munculnya virus Corona penyebab Covid-19.
Senat dan parlemen AS melakukan penyelidikan secara independen terkait asal muasal munculnya virus Corona penyebab Covid-19. /Reuters/Thomas Peter/

PR CIREBON – Komite intelijen Senat dan parlemen Amerika Serikat (AS) dikabarkan tengah melakukan penyelidikan mereka sendiri secara independen terhadap asal-usul virus penyebab Covid-19.

Menurut dua penjabat kongres, mereka juga menyelidiki bagaimana pemerintah AS menanggapi krisis Covid-19 itu.

Dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dari Channel News Asia, badan intelijen AS saat ini sedang memeriksa laporan bahwa para peneliti di laboratorium di Wuhan, Tiongkok, sakit parah pada 2019 sebulan sebelum kasus Covid-19 pertama dilaporkan.

Baca Juga: Mark York Aktor Pemeran Billy Merchant Film 'The Office' Meninggal Dunia di Usia 55 Tahun

Seorang pejabat Kongres mengatakan bahwa Komite Intelijen Senat, yang dipimpin oleh Demokrat Mark Warner, telah bertanya kepada agen mata-mata AS tentang berbagai masalah terkait pandemi.

Pertanyaan tersebut termasuk apakah munculnya virus dimulai dari kecelakaan laboratorium di Wuhan atau berasal dari hewan.

Pejabat itu mengatakan bahwa komite akan memeriksa keakuratan laporan bahwa para peneliti di Institut Virologi Wuhan menjadi sakit sehingga mereka mencari perawatan di rumah sakit pada November 2019.

Baca Juga: Polri Beri Kejelasan Soal Izin Kompetisi Liga 1 dan 2, Insiden Kerumunan di Piala Menpora 2021 Jadi Sorotannya

Tiga sumber pemerintah memperingatkan bahwa agen mata-mata AS belum mencapai kesimpulan apa pun tentang asal-usul virus, yang pertama kali muncul di Wuhan dan kemudian menyebar ke seluruh dunia.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Channel News Asia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x