Sebelum Halyna Hutchins, Ada 6 Kecelakaan Film yang Menimpa Kru Maupun Aktornya saat Syuting

26 Oktober 2021, 15:40 WIB
Ada 6 kecelakaan film yang menimpa kru maupun aktornya saat syuting, terjadi sebelum Halyna Hutchins, termasuk Deadpool 2. / Andriy Semenyuk/Reuters

PR CIREBON - Belum lama ini, dunia sinema kembali berduka terkait kecelakaan film di proses syuting 'Rust'.

Diketahui kecelakaan film itu terjadi pada Halyna Hutchins, selaku sinematografer yang tertembak di lokasi syuting.

Aktor Alec Baldwin beserta kru lainnya tidak tahu akan kecelakaan film tersebut dan bagaimana senjata yang sebagai properti bisa terisi peluru asli.

Meninggalnya Halyna Hutchins bukanlah pertama kali yang terjadi karena kecelakaan film hingga fatal.

Baca Juga: Jadwal Vaksin Covid-19 di Purwakarta 27, 28 dan 30 Oktober 2021, Ada Ribuan Kuota

Dilansir PikiranRakyat-Cirebon.com dari berbagai sumber, berikut beberapa insiden saat syuting yang terjadi sebelumnya.

1. The Crow (Brandon Lee)

Saat itu, publik dihebohkan dengan meninggalnya aktor kawakan Brandon Lee, putra dari Bruce Lee.

Dinyatakan meninggal pada Maret 1993 lalu, Brandon kala itu tengah syuting untuk film The Crow.

Kasus yang sama dengan mendiang Halyna, pria berumur 28 itu tertembak menembus perutnya.

Baca Juga: Jadwal Vaksin Covid-19 di Cimandala Kabupaten Bogor 26-28 Oktober 2021, Jenis Pfizer dan Sinovac

2. Twilight Zone: The Movie (3 orang tewas, termasuk anak-anak)

11 tahun sebelum tragedi Brandon Lee, pada Juli 1982 sebelum helikopter untuk kebutuhan syuting jatuh.

Dilaporkan sekira 3 orang, 2 diantaranya anak-anak tidak dapat diselamatkan sedangkan 6 lainnya terluka.

Terkait hal itu, prosedur dan standar keamanan baru dalam pembuatan film akhirnya diperketat.

Baca Juga: 15 Poster Hari Sumpah Pemuda dengan Desain Menarik, Unggah di Medsos pada 28 Oktober 2021

3. The Dark Knight (Conway Wickliffe)

Selanjutnya, ada pula kecelakaan maut saat syuting juga menimpa pada kru, terutama peran pengganti di film sekuel Batman, Conway Wickliffe.

Pada saat mengambil adegan kejar-kejaran, mobil yang dia kendarai menabrak pohon dan pihak medis tidak sempat menolong pria berumur 41 itu.

4. The Lone Ranger (Michael Bridger)

Selain itu, kejadian maut juga terjadi pada film Box Office 'The Lone Ranger' yang menimpa kru penyelam Michael Bridger.

Diketahui, pria malang itu tenggelam saat mengambil gambar ketika film diproduksi hingga meregang nyawanya.

Dilaporkan pula pihak film sudah membayar ganti rugi sebesar 61.445 USD atau sekira Rp87 juta.

Baca Juga: Prediksi Real Betis vs Valencia di La Liga Spanyol 28 Oktober 2021 : H2H, Line Up dan Skor Akhir

5. Deadpool 2 (SJ Harris)

Seorang stuntwoman berlakon untuk mengambil gambar kebut-kebutan dengan motor tidak berjalan mulus.

Harris yang meninggal di lokasi itu tadinya pengendara roda dua yang sudah profesional.

Buntut kejadian tersebut, pemerintah British Columbia menegakkan standar kesehatan dan keselamatan para tenaga kerja.

Baca Juga: Prediksi Arsenal vs Leeds United di Carabao Cup 27 Oktober 2021, The Gunners Belum Terkalahkan

6. Resident Evil: The Final Chapter (Olivia Jackson)

Film adaptasi gim ternama juga mengalami hal yang sama namun tidak menelan korban jiwa.

Olivia Jackson, pemeran pengganti itu mengalami kecelakaan ketika mengendarai motor.

Meski selamat, wanita berusia 38 itu harus kehilangan tangan kiri atau diamputasi.

Tidak tinggal diam, Jackson menuntut sutradara, Paul W.S. Anderson dan produser, Jeremy Bolt.

Baca Juga: 4 Puisi Chairil Anwar untuk Peringati Hari Sumpah Pemuda 2021, Cocok Dibaca dengan Penuh Semangat

Pada April 2020 lalu, dia pun memenangkan gugatan tersebut dan pengadilan menyebut pihak film dinilai lalai atas keselamatan krunya.

Itu tadi beberapa kru maupun pemeran yang mengalami kecelakaan saat syuting film.

Bagaimanapun jasa dan karya mereka patut diapresiasi dan dikenang sepanjang masa.***

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler