Tak Butuh Uang Banyak, Berikut Ide Kreatif Dekorasi Unik untuk Kamar Kost

- 31 Januari 2020, 14:15 WIB
Dekorasi Kamar Kosan
Dekorasi Kamar Kosan /Tim Klikseleb 01/https://www.pexels.com/id-id/foto/apartemen-bagian-dalam-bangku-bantal-462235/

PIKIRAN RAKYAT - Untuk para pekerja atau mahasiswa yang sedang merantau, kamar kost akan menjadi rumah kedua yang tentu ingin ditata senyaman mungkin.

Namun,  budget yang dimiliki oleh anak kost untuk menata dan mendekorasi kamar yang seru dan menarik sangatlah terbatas.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari situs resmi Dekoruma, dekorasi kamar dengan budget kecil di harapkan oleh para anak kost.

Baca Juga: Tawuran Pelajar di Cirebon Diduga Marak karena Masalah Wanita, Pengamat Pendidikan Beri Usulan Ekstrem

Berikut dekorasi rumah yang kreatif dan fungsional dengan bugdet terbatas:

1. Dekorasi Kamar Kost dari Pipa Paralon

Jika kita merasa rak sepatu yang dimiliki tidak menarik, kita bisa berkreasi dengan pipa paralon yang ternyata dapat dijadikan penambah dekorasi untuk kamar kost.

Tidak hanya bisa dimanfaatkan sebagai rak sepatu, paralon juga bisa dimanfaatkan untuk berbagai kebutuhan lainnya.

Yakni seperti menyimpan peralatan kantor, perhiasan, hingga kaos yang kita pakai sehari-hari.

Baca Juga: BNN Beri Peringatan pada Apotek di Cirebon, Jual Obat Keras Tanpa Resep Bisa Dipidana

2. Dekorasi Kamar Kost dengan Bingkai Selotip

Selotip atau lakban kini memiliki berbagai pola dan warna yang bisa dimanfaatkan sebagai dekorasi kamar kost.

Jika kita memiliki foto atau gambar lucu yang ingin dijadikan dekorasi pada bagian dinding kamar kost, selotip warna-warni ini bisa melengkapi dekorasi tersebut dengan dibuat sebagai bingkai foto.

Jika kita kesulitan menemukan selotip dengan warna, pola, dan ukuran yang pas kita bisa menggunakan pita sebagai alternatif untuk dekorasinya.

Baca Juga: Datangi Kampus di Cirebon, Legislator Singgung Sikap Kritis Mahasiswa soal Lingkungan

3. Kaleng Bekas Serba Guna untuk Dekorasi Kamar Kos

Bebagai kaleng atau botol bekas yang kita miliki juga bisa disulap menjadi dekorasi kamar kost yang menarik dan tentunya ramah di kantong.

Untuk memberikan kesan mewah dan tidak murahan pada dekorasi kamar kost, kita bisa mengecat ulang kaleng-kaleng dan juga botol bekas dengan warna-warna metalik sebelum digunakan sebagai dekorasi.

Kaleng dan botol bekas ini bisa dijadikan tempat meletakkan pernak-pernik kecil atau memajang bunga serta tanaman hias untuk mempercantik kamar kost.

Baca Juga: Diincar Persib Bandung, Simak Sosok Geoffrey Castillion yang Sempat Berkiprah di Ajax Amsterdam

4. Dekorasi Kamar Kos dari Kolase Foto pada Dinding

Jika sebelumnya kita membahas dekorasi kamar kost dengan solasi dan juga foto serta gambar, ternyata hal ini bisa dieksplorasi lagi lebih jauh dengan membuat kolase foto.

Dekorasi kamar kost dari kolase foto, tidak hanya mengusir kesan polos pada dinding kamar kost tapi juga membantu membuat kamar terasa jauh lebih homey.

Hindari menata foto secara berlebihan karena akan membuat kamar kost terlihat sesak dan berantakan.

Baca Juga: Virus Corona, Pemprov Riau Sediakan Rp 10 Juta per Orang untuk Warganya Bertahan Hidup di Wuhan

5. Dekorasi Kamar Kos 3D dari Origami

Kemampuan membuat origami bisa dilakukan untuk membuat dekorasi kamar kost yang unik dan menarik.

Origami dengan bentuk-bentuk menarik seperti kupu-kupu bisa dijadikan dekorasi dinding yang unik, karena origami ini terlihat lebih nyata dan hidup.

6. Manfaat Box Kayu

Jika Memiliki box kayu yang tidak terpakai bisa dimanfaatkan dengan cerdas menjadi rak penyimpanan atau storage dengan ditambah sedikit kreativitas.

Saat memiliki box kayu, kita bisa menyusunnya secara bertingkat dengan bagian bukaan menghadap depan sebagai tempat storage untuk barang-barang.

Tidak hanya itu, kita juga bisa meletakkan tanaman hias yang mudah perawatannya seperti tanaman succulent di atasnya.***

Editor: Rahmi Nurlatifah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x