Ratusan Mahasiswa Baru Sudah Terdaftar di Politeknik Mardira Indonesia, Majalengka

30 Agustus 2023, 16:47 WIB
Politeknik Mardira Indonesia/SabaCirebon /

SABACIREBON- Politeknik Mardira Indonesia merupakan kampus baru, yang beralamat di Jln. Majalengka Ring Road-Panyingkiran, Kecamatan Panyingkiran, Kabupaten Majalengka dan siap akan beroprasi pada bulan September 2023 mendatang.

Hal itu dikemukakan oleh Operator Kampus Politeknik Mardira Indonesia, Kabupaten Majalengka, Sahrul Dwi Fahmi didampingi bidang SDM, Pipih Sopiah Anwarsyah saat ditemui wartawan di kampus setempat,  pada Rabu, 30 Agustus 2023.

Menurut dia, terdapat ratusan calon mahasiswa yang sudah mendaftar di Kampus Politeknik dari Majalengka, Cirebon, Kuningan, dan Kendal Jawa Tengah.

Baca Juga: Universitas Padjajaran Gelar Masa Orientasi Mahasiswa Baru Gelombang II Tahun 2022/2023

"Ya, saat ini sudah ada seratus orang lebih yang sudah mendaftar ke kampus ini. Untuk kegiatan belajar mengajarnya (KBM) akan dilaksanakan di Bulan September 2023 mendatang," katanya.

Sebab, menurut dia penerimaan mahasiswa baru di Politeknik Majalengka sendiri sudah dimulai pada bulan Mei sampai dengan Juli 2023 untuk gelombang pertama. Untuk gelombang 2 nya, dibuka tanggal 1 Juli sampai 15 Agustus 2023.

"Nah, untuk saat ini sudah memasuki gelombang 3. Untuk calon mahasiswa yang mau mendaftar masih kita buka," jelasnya.

Baca Juga: 1.592 dari 2.102 Calon Mahasiswa Baru Universitas Widyatama Ikuti Program Pengenalan Universitas 2022

Terkait Program Studinya, jelas dia, terdapat 3 program studi, yakni Teknologi Rekayasa Perangkat Lunak Program Sarjana Terapan, Teknologi Rekayasa Multimedia Program Sarjana Terapan, Bisnis Digital Program Sarjana Terapan.

Adapun ruang kelasnya, sambung dia, terdapat kurang lebih 10 kelas dari bangunan 3 lantai ini. Kemudian terdapat juga ruang praktik dan yang lainnya.

"Selain sudah menyediakan bangunan 3 lantai, kita juga sudah mempersiapkan dosen-dosen yang kompeten di bidangnya masing-masing," tuturnya.

Baca Juga: Rektor, Wakil Rektor, Dekan dan Dosen Diduga Terlibat dalam Kasus Suap Penerimaan Mahasiswa Baru

Ia menjelaskan, untuk keunggulan dari kampus ini, biayanya kuliah dapat dicicil, gratis uang bangunan karena kampus tersebut berada di lahan milik sendiri, yakni Yayasan Pembina Mardira Indonesia (YPMI). Selain itu, terdapat juga beasiwa, baik beasiswa YPMI, maupun beasiswa KIP Kuliah.

"Betul tidak ada uang bangunan, karena kampus ini milik sendiri. Jadi, calon mahasiswa hanya cukup mengeluarkan biaya pendaftaran sebesar Rp. 250 ribu, registrasi mahasiswa baru Rp. 750 ribu dan uang kuliah sebesar Rp. 4.500 ribu per semesternya," jelasnya.***

Editor: Nurhidayat

Sumber: liputan

Tags

Terkini

Terpopuler