UPN Veteran Yogyakarta Luluskan 728 Peserta SNMPTN 2021 dari Total 7308 Pendaftar

23 Maret 2021, 15:32 WIB
UPN Veteran Yogyakarta mengumumkan hasil Seleksi Nasional masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2021, Selasa 23 Maret 2021.* //Dok. Humas UPN Veteran Yogyakarta

PR CIREBON — Panitia Penerimaan Mahasiswa Baru Universitas Pembangunan Nasional atau UPN Veteran Yogyakarta mengumumkan hasil Seleksi Nasional masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2021, Selasa 23 Maret 2021.

Dari siaran pers Humas UPN Veteran Yogyakarta yang diterima PR Cirebon, telah menerima 728 mahasiswa baru pogram S1 dari total pendaftar SNMPTN 2021 sebanyak 7.308 peserta.

Adapun untuk selanjutnya, pihak kampus UPN Veteran Yogyakarta mengimbau kepada para peserta yang lulus SNMPTN 2021 di lingkungan UPN Veteran Yogyakarta agar segera mengakses informasi ke laman ltmpt.ac.id dengan menggunakan akun masing-masing peserta.

Baca Juga: Unggah Foto Bersama Krisdayanti di Instagram, Aurel Hermansyah: Apa Aku Pernah Melawan Orang Tua?

Kemudian, peserta wajib melakukan daftar ulang secara online di laman pmb.upnyk.ac.id mulai tanggal 25 Maret sampai dengan 28 Maret 2021.

Apreasiasi dari pihak kampus UPN Veteran Yogyakarta disampaikan Wakil Rektor Bidang Akademik, Dr. Suharsono, MT., mengucapkan selamat dan sukses kepada calon mahasiswa baru yang diterima atau lulus masuk di lingkungan UPN Veteran Yogyakarta.

Dan, bagi para calon mahasiswa baru yang belum berhasil lulus pada SNMPTN 2021, ia menganjurkan supaya dapat kembali mencoba kesempatan seleksi pada Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2021, ataupun mendaftar pada jalur Seleksi Mandiri (SM).

Baca Juga: Yasonna Laoly Sampaikan Kabar Duka yang Mendalam: Tak Terasa Air Mata Saya Menetes

“Bagi peserta yang berhasil lulus SNMPTN, wajib mengikuti rangkaian kegiatan registrasi. Yaitu, membayar Uang Kuliah Tunggal (UKT), mencetak Bukti Registrasi, dan mengambil Kartu Tanda Mahasiswa (KTM), serta jaket almamater yang jadwalnya akan diinformasikan kemudian melalui pmb.upnyk.ac.id,” ujarnya.

Suharsono mengingatkan, apabila sampai dengan tanggal 28 Maret 2021, pukul 23.59 WIB, calon mahasiswa tidak melengkapi biodata dan mengunggah dokumen sesuai dengan prosedur dan ketentuan.

Maka, yang bersangkutan dianggap melepaskan haknya sebagai calon mahasiswa Program Sarjana UPN Veteran Yogyakarta Tahun Akademik 2020/2021.

Baca Juga: Amerika Mencekam! Terjadi Penembakan Renggut 10 Korban di Supermarket Boulder Colorado

Dalam kesempatan yang sama, Ketua Penerimaan Mahasiswa Baru UPN Veteran Yogyakarta, Dr. Hendro Wijanarko, MS., menambahkan keterangan, menyatakan pada tahun ini, UPN Veteran Yogyakarta menerima mahasiswa baru melalui tiga jalur penerimaan.

Yaitu, SNMPTN (dengan kuota 20 persen), SBMPTN (50 persen), dan SM (30 persen). Dengan total daya tampung 3.640 kursi.

Dituturkan Hendro Wijanarko, untuk kelompok program studi Saintek pada SNMPTN di UPN Veteran Yogyakarta ‎kali ini, peminat terbanyak adalah Pertambangan, Teknik Informatika dan Geologi.

Baca Juga: Foto Bersama di Lamaran Atta-Aurel, Judika Ungkap Ahmad Dhani Duluan yang Ajak Maia Estianty

Serta, untuk kelompok program studi Soshum adalah Manajemen, Komunikasi dan Akuntasi.***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: upnyk.ac.id

Tags

Terkini

Terpopuler