Inilah 9 Kerugian Jika Indonesia Gagal Menggelar Piala Dunia U20

- 27 Maret 2023, 12:30 WIB
Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Arya Sinulingga
Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Arya Sinulingga /

 

SABACIREBON-Sejumlah dampak atas pembatalan drawing  atau pembagian grup negara peserta Piala Dunia FIFA U20 yang sedianya dilaksanakan pada 31 Maret 2023, mulai dihitung-hitung.

 FIFA sudah membatalkan drawing, dan kemungkinan pembatalan perhelatan akbar pun makin di depan mata. Bahkan ada negara yang sudah menyatakan kesediaannya menjadi tuan rumah pengganti Indonesia.

 Baca Juga: Cingcau Mang Ratim dan #Closethedoor Corbuzier Podcast

Sudah muncul Trending topik yang berisikan kondisi kelam persepakbolaan tanah air jika Indonesia gagal menjadi penyelenggara Piala Dunia U20 di Indonesia.

 Petinggi PSSI tengah berupaya mencari solusi. “Kami akan mencoba mencari solusi yang terbaik. Sepakbola Indonesia harus kita selamatkan bersama sama,” ujar Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Arya Sinulingga.

 Baca Juga: Memakmurkan Masjid : Sebanyak 385 Paket Ayam Gelondongan Pasar Gratis Al Ikhwan Ludes Kurang dari 1 Jam

Terlepas dari upaya yang tengah dilakukan PSSI, berikut 9  risiko kerugian jika Indonesia gagal menggelar perhelatan akbar Piala Dunia FIFA U20 yang telah disanggupi .

 

  1. Indonesia akan dibekukan oleh FIFA.
  2. Indonesia bisa dikecam oleh negara - negara lain karena tidak melaksanakan amanat FIFA.
  3. Indonesia tidak bisa mengikuti kegiatan yang berhubungan dengan kalender FIFA.
  4. Indonesia tidak akan memiliki kesempatan kembali untuk dipilih FIFA menjadi tuan rumah ajang olahraga.
  5. Indonesia akan dicoret sebagai kandidat tuan rumah Piala Dunia 2034.
  6. federasi olahraga dunia akan mempertimbangkan untuk tidak memilih Indonesia sebagai tuan rumah pesta olahraga termasuk olimpiade.
  7. Indonesia akan dikecam karena bertindak diskriminatif mencampuradukan olahraga dengan politik.
  8. Pemain, pelatih, wasit, klub dan masyarakat kehilangan mata pencaharian dan 500.000 orang lebih terdampak langsung kalau sepakbola Indonesia terhenti.
  9. Timnas U16, U19, U20 tidak boleh ikut serta dalam ajang sepakbola internasional jika FIFA membekukan PSSI dan berdampak hilangnya potensi ekonomi hampir triliunan rupiah. ***

Editor: Uyun Achadiat

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x