PSIS Dipermalukan di Stadion Jatidiri, Leg Pertama Milik Arema FC, Peluang Lolos ke Final Terbuka Lebar

- 8 Juli 2022, 07:24 WIB
Tuan rumah PSIS dipermalukan di kandang sendiri oleh Arema FC dalam leg pertama semifinal Piala Presiden 2022. PSIS dikalahkan Arema FC 0-2/pialapresiden.id/
Tuan rumah PSIS dipermalukan di kandang sendiri oleh Arema FC dalam leg pertama semifinal Piala Presiden 2022. PSIS dikalahkan Arema FC 0-2/pialapresiden.id/ /

SABACIREBON - Tuan rumah PSIS dipermalukan di kandang sendiri oleh Arema FC dalam leg pertama semifinal Piala Presiden 2022.

PSIS dikalahkan Arema FC dengan skor 0-2 pada laga yang dihelat di Stadion Jatidiri, Semarang, Jawa Tengah, Kamis 7 Juli 2022.

Pemain yang baru direkrut, Abel Camara dan pemain pengganti Gian Zola menjadi aktor kemenangan Arema FC dengan golnya.

Leg kedua semifinal Piala Presiden 2022 akan dijadwalkan digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang, pada Senin 11 Juli 2022 pekan depan.

Baca Juga: MSAT Tersangka Pelecehan Seks di Jombang, Akhirnyaa Serahkan Diri Kepada Polisi

Peluang Arema FC sangat terbuka. Di atas kertas hanya butuh hasil imbang saat bermain di hadapan pendukungnya sendiri untuk melempangkan jalan ke partai final.

Di babak final, Arema FC maupun PSIS akan ditunggu pemenang semifinal lain yang mempertemukan PSS Sleman dengan Borneo FC.

Sementara itu jalannya pertandingan sendiri berlangsung seru. Kedua tim melakukan jual beli serangan.

Meski PSIS menguasai permainan nyaris sepanjang babak pertama, namun tak kunjung membuahkan hasil, hingga skor kacamata bertahan hingga turun minum.

Halaman:

Editor: Fabian DZ

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x