Persib Bandung Boyong 2 Pemain Muda dari Diklat, Robert Alberts Sebut Bisa Menjaga Kesuksesan Klub

- 1 September 2021, 05:30 WIB
Persib Bandung promosikan dua pemain muda dari diklat Persib dan genapkan pemain untuk menghadapi Liga 1.
Persib Bandung promosikan dua pemain muda dari diklat Persib dan genapkan pemain untuk menghadapi Liga 1. /Instagram.com/@persib

PR CIREBON –Persib Bandung menggelar latihan bersama dengan para pemain muda Persib di Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), pada Sabtu, 28 Agustus 2021.

Pada latihan yang digelar sebagai persiapan menghadapi Liga 1, Persib Bandung berhasil meraih 21 gol tanpa balas.

Robert Alberts mengungkapkan pelatihan yang digelar dalam dua sesi ini bertujuan untuk melihat perkembangan kondisi fisik para pemain Persib Bandung.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Aries, Gemini, Leo, dan Libra untuk Besok Rabu, 1 September 2021: Ada yang Perlu Behati-hati

“Kami berlatih dengan dua sesi karena setiap pemain butuh kesempatan untuk bermain selama 90 menit," ujar Robert Alberts, dilansir PikiranRakyat-Cirebon.com dari laman Persib.

"Ini menjadi hal yang sangat baik. Sebentar lagi kami akan bermain di Liga, maka inilah yang kami cari,” sambungnya.

Hasil dari latihan pertama tersebut, Robert Alberts memboyong dua pemain binaan diklat Persib, yaitu Ferdiansyah dan Dimas Juliono Pamungkas.

Baca Juga: Ada Taurus hingga Capricorn, 4 Zodiak Ini Dinilai Cocok Jadi Pasangan Virgo

Robert Alberts mengambil keputusan itu setelah melihat penampilan mereka pada match training di Stadion GBLA, Sabtu 28 Agustus 2021.

Halaman:

Editor: Arman Muharam

Sumber: Persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x