Donald Trump: Serangan Kabul Tidak akan Terjadi Jika Saya Presiden AS

- 28 Agustus 2021, 08:00 WIB
Mantan Presiden Donald Trump mengatakan bahwa situasi saat ini di Kabul tidak akan terjadi seandainya dia menjadi Presiden AS.
Mantan Presiden Donald Trump mengatakan bahwa situasi saat ini di Kabul tidak akan terjadi seandainya dia menjadi Presiden AS. //Pixabay/Eric Thayer

PR CIREBON- Satu hari setelah ledakan beruntun mengguncang Kabul, Afghanistan korban tewas dilaporkan mencapai lebih dari 100 orang, termasuk 13 tentara Amerika Serikat (AS). Insiden ini pun turut ditanggapi oleh mantan Presiden AS Donald trump.

Diungkapkan Donald Trump bahwa serangan ledakan bom bunuh diri di Kabul, Afghanistan pada Kamis, 26 Agustus 2021 tidak akan terjadi jika dirinya adalah Presiden AS.

"Serangan di Kabul, Afghanistan tidak akan terjadi jika saya adalah Presiden (AS) Anda," tutur Donald Trump, dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dari laman India Today.

Baca Juga: Dikenal Tak Suka Diganggu Saat Beristirahat, Ini Zodiak yang Paling Malas dalam Astrologi

"Tragedi ini seharusnya tidak pernah terjadi, seharusnya tidak pernah terjadi, dan itu tidak akan terjadi, jika saya adalah Presiden Anda," sambungnya.

Lebih lanjut, Donald Trump pun menyampaikan duka cita terhadap sejumlah tentara AS yang turut menjadi korban dalam serangan di Kabul tersebut.

"Sebagai satu negara, Amerika berduka atas kehilangan anggota layanan Amerika kami yang berani dan brilian dalam serangan teroris biadab di Afghanistan," ujarnya.

Baca Juga: Ini Dia 3 Bahan Alami yang Bisa Membantu untuk Meningkatkan Kesehatan Rambut, Berikut Cara Penggunaannya

"Para pejuang Amerika yang mulia ini menyerahkan hidup mereka dalam menjalankan tugas," lanjutnya.

Donald Trump dalam pernyataannya itu mengatakan bahwa para tentara yang menjadi korban serangan itu akan dikenang sebagai pahlawan Amerika.

"Mereka mengorbankan diri mereka sendiri untuk negara yang mereka cintai, berpacu dengan waktu untuk menyelamatkan sesama warga negara mereka dari bahaya," katanya.

Baca Juga: 6 Zodiak ini Memliki Hati yang Sangat Lembut hingga Terlihat Baik di Mata Orang Lain!

"Mereka mati sebagai pahlawan Amerika, dan bangsa kita akan menghormati ingatan mereka selamanya," pungkasnya.

Sedikitnya 103 orang tewas dan lebih dari 143 terluka dalam empat ledakan yang mengguncang Kabul pada Kamis itu. Beberapa ledakan dilaporkan dari luar bandara Kabul yang padat.

Sebanyak 13 tentara AS, termasuk 12 Marinir dan seorang petugas medis Angkatan Laut, termasuk di antara mereka yang tewas dan 18 anggota layanan lainnya terluka dalam ledakan bandara Kabul.

Baca Juga: Prilly Latuconsina Unggah Foto Bareng Reza Rahadian, Kode My Lecturer My Husband Seasons 2?

ISIS telah mengklaim bertanggung jawab atas serangan di luar bandara Kabul.

Atas insiden itu, secara efektif menutup pengangkutan udara Barat dari orang-orang Afghanistan yang putus asa untuk melarikan diri.***

Editor: Arman Muharam

Sumber: India Today


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah