Kuatkan Dukungan untuk Bulan Perayaan LGBT Dunia, Instagram Miliki 4 Fitur Baru Bertema Pride

- 29 Juni 2020, 15:13 WIB
LGBT/REUTERS
LGBT/REUTERS /

PR CIREBON - Aplikasi berbagi foto, Instagram yang sudah seperti media sosial utama masyarakat Indonesia, kini makin menampakkan keberpihakannya terhadap kaum LGBT.

Terlebih, di tengah bulan Juni yang menjadi awal kelahiran LGBT pada 1969 silam. Ini diperlihatkan pihak Instagram melalui kehadiran sejumlah fitur tambahan yang tersemat selama sebulan ini.

Mulai dari kemunculan cincin story corak pelangi, stiker warna pelangi hingga efek AR bertema pride atau kebanggaan.

Baca Juga: Ungkap Eksploitasi Bayi Gajah di Atraksi Thailand, dari Diikat Rantai hingga Ditusuk Logam Berduri

Sontak saja, para pengguna Instagram di Indonesia serempak mengecam kemunculan fitur tersebut. Hal ini dikarenakan mayoritas bangsa Indonesia adalah umat islam yang amat menolak keras keberadaan budaya LGBT yang dinilai menyalahi aturan agama.

Seperti yang diberitakan PR Pangandaran dari situs Economic Times, sejumlah fitur Instagram bercorak pelangi ternyata sebuah bentuk perayaan atau dukungan bagi kaum minoritas LGBT.

Diungkapkan Tara Bedi selaku Manajer Kebijakan Publik dan Penjangkauan Komunitas Instagram, parade kebanggaan adalah langkah Instagram untuk dukungan bagi semua komunitas untuk mengekspresikan dirinya.

Baca Juga: Nakes Asyik Dangdutan di Wisma Atlet, Anji: Tak Berjarak, Apakah Memang Mau Saling Menularkan?

Bahkan dalam pandangan Bedi, situasi pandemi Covid-19 akan membuat kaum minoritas LBGT mengalami gangguan kesehatan mentalnya, sehingga Instagram merayakan secara virtual untuk mencari dukungan online agar mereka tetap terhubung dengan orang-orang yang dicintainya.

Adapun sejumlah fitur yang disediakan Instagram untuk warganet sebagai bentuk dukungan mereka kepada kaum LGBT dapat disimak sebagai berikut:

Halaman:

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Instagram @bpptkg Pikiran Rakyat Pangandaran Economic Times


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x